CANTIKA.COM, Jakarta - Penyebab bibir hitam salah satunya terpapar sinar matahari secara langsung. Namun ada hal lain yang menyebabkan bibir hitam, terutama jika salah menggunakan lipstik matte.
Bibir yang hitam dapat merusak penampilan dan tentu mengurangi rasa percaya diri. Untuk menghindari bibir menghitam, sebaiknya perhatikan kesalahan yang biasa dilakukan saat menggunakan lipstik matte berikut ini.
1. Kandungan yang tidak baik
Lipstik matte kini sangat digemari. Namun sebaiknya perhatikan kandungan di dalamnya sebelum menggunakan. Sebab, kandungan yang berbahaya dapat membuat bibir menghitam.
Baca juga: Tipe Karyawan Berdasarkan Warna Lipstik
2. Jarang mengeksfoliasi bibir
Bibir yang jarang dieksfoliasi akan lebih mudah menghitam. Sel-sel mati akan terus-menerus menumpuk sehingga bibir menghitam dan kusam.
3. Gunakan lip balm
Lip balm juga sangat penting untuk melembapkan bibir setiap hari. Jadi, sebelum mengaplikasikan lipstik matte pada bibir, sebaiknya menggunakan lip balm lebih dulu.
Baca juga: Warna-warna Berani Jadi Tren Lipstik 2018
4. Tidak menghapus dengan benar
Kebiasaan tidak menghapus lipstik matte dengan benar juga dapat menyebabkan bibir menghitam. Lipstik matte biasanya lebih sulit dihapus. Jadi, jika tidak menghapusnya dengan benar, sisa-sisa lipstik tersebut akan menumpuk dan mengakibatkan bibir menjadi hitam.