CANTIKA.COM, Jakarta - Tahun ini, Denmark berada di urutan ketiga dari negara dengan penduduk paling bahagia di dunia, setelah Finlandia dan Norwegia. Pada 2016, negeri ini berada di peringkat pertama dan 2017 di peringkat kedua.
Cap bahagia pun menempel pada warga Denmark. Rahasianya ternyata ada pada hygge (dibaca HOO-GAH), kata ini menunjukkan perasaan dan waktu yang spesial. Hygge juga bermakna ketenangan jiwa. Ini lah rahasia bahagia ala Denmark.
Warga Denmark di masa lalu menciptakan resep bahagia ini untuk mengusir rasa muram, kebosanan, dingin yang terus mendera karena negara ini musim dingin begitu panjang.
Baca: Mana Lebih Bahagia dan Sehat, Ibu Bekerja atau Rumah Tangga
Bertahun-tahun melakoni hygge, hasilnya memang luar biasa. Meik Wiking, chief executive of Happines Research Institute di Kopenhagen memaparkan 4 rahasia hygge dalam Little Book of Hygge: Danish Secrets to Happy Living. Berikut cuplikannya.
1. Menciptakan atmosfer nyaman
Orang Denmark terkenal gandrung pada hal-hal yang terkait dengan interior. “Karena rumah kami merupakan pusat dari kenyamanan jiwa tersebut,” ujar Wiking.
Maka selalu diciptakan pojokan yang nyaman untuk duduk sambil meneguk kopi dan membaca koran atau buku. Elemen-elemen natural dan kain-kain penuh keindahan pun dihadirkan. Orang Denmark membawa elemen-elemen di hutan ke dalam rumah untuk menciptakan kenyamanan.
Baca: 3 Hal Sederhana yang Membuat Wanita Bahagia
2. Perlengkapan untuk memulihkan jiwa
Setelah kesibukan di luar rumah, di rumah harus ada perangkat pertolongan pertama untuk memulihkan jiwa. Bukan sesuatu yang aneh, hanya berupa lilin, cokelat, teh herbal, selimut dan kaos kaki yang menghangatkan. Bahkan hingga album foto yang membuat pikiran langsung berubah pada hal-hal yang menyenangkan.
Seorang ibu membuat rajutan di Kota Bogor, 21 April 2016. Ibu-ibu di Sindang Barang Bogor tersebut mampu membuat sejumlah kerajinan tangan rajutan dan daur ulang, guna menyalurkan keahlian dan kesenangannya dalam merajut dan mengembangkan ide-ide kreatif meski keterbatasan sumber daya manusia dan alat. TEMPO/Lazyra Amadea Hidayat
3. Belajar membuat kerajinan tangan
Merajut merupakan super hygge. “Karena dilakukan perlahan-lahan dengan ritme yang tetap. Membuat orang menjadi kalem,” papar Wiking.
Namun secara umum aktivitas membuat kerajinan tangan merupakan hygge. Anda bisa melakukan sesuai minat dan tak harus sendiri tapi bersama-sama teman. Bisa melukis, quilting, dan lain-lain.
4. Menikmati makanan
Makanan hygge warga Denmark mengandung kesenangan karena berupa cokelat dan aneka kue. Makan sembari berkumpul dengan keluarga atau teman bahkan lebih hygge. Karena kebersamaan dan kegembiraan akan lebih terasa.
health | hyggehouse