CANTIKA.COM, Jakarta - Lipstik bisa mengubah penampilan secara keseluruhan dan seketika. Wajah pucat dan tampak lelah bisa langsung terlihat segar dengan memulaskan lipstik. Dengan begitu, lipstik menjadi obat instan untuk menambah kepercayaan diri.
Baca juga:
4 Kesalahan Pakai Lipstik Matte yang Bikin Bibir Menghitam
Pilih Lipstik Creamy Ketimbang Matte, Nikmati 4 Manfaatnya
Penyanyi Millane Fernandez sepakat dengan anggapan tentang lipstik tadi. Dengan memakai lipstik, kulit wajah Millane Fernandez yang pucat menjadi terlihat lebih segar. Hampir semua warna lipstik menjadi koleksi Millane. Tapi favoritnya adalah warna merah.
“Warna merah, warna berani yang bisa memicu hal positif. Bukan warnanya saja merah tapi ada maknanya, jadi lebih bagus," ujar Millane Fernandez seusai peluncuran Revlon Ultra HD Gel Lip Color di Jakarta, Kamis 4 April 2018. Selain itu, lipstik warna merah dapat menjadi fokus utama penampilannya.
Pada kesempatan itu, Millane Fernandez berbagi tips agar pemakaian lipstik merah tidak terlihat terlalu menor. Caranya, dia memilih warna makeup lain yang lebih lembut. "Jangan sampai bibir merah, riasan mata hitam, eyeshadow tebal. Pokoknya fokus satu saja, kalau di bibir yang menonjol, maka bagian lain lebih tone down saja," ujar adik Nino Fernandez ini.
Millane Fernandez. TEMPO/Nia Pratiwi
Biasanya Millane Fernandez menyeimbangkan lipstik merah dengan makeup mata yang lebih lembut. Blush on dan highlighter dapat digunakan untuk membuat tampilan yang bersih. Lipstik merah yang terang, jauh lebih baik daripada banyak menggunakan makeup.
Untuk pemilihan jenis lipstik, Millane Fernandez menyesuaikan dengan kebutuhan. Misalnya saat menyanyi, dia memilih lipstik matte yang lebih kering. Jika tak ada pilihan selain lipstik creamy, setelah diaplikasikan dia menyaranakan untuk melapisi bibir dengan bedak, lalu di-tap dengan tisu, supaya tidak menempel pada microphone.
Jika memiliki bibir kering, Millane Fernandez menyarankan untuk menggunakan lipbalm. "Setelah itu jangan langsung ditimpa lipstik, jadinya enggak nyata. Tunggu 5 menit, di-tap pakai tisu lalu pakai lipstik," ujar perempuan keterunan Jerman ini. Selain memakai lipbalm, Millane Fernandez punya satu lagi tips untuk menjaga kelembapan bibirnya, yakni dengan minum 3 liter air setiap hari untuk menghidrasi tubuh.