Putri Titian Drop karena Puasa Sambil Mengurus Anak dan Menyusui

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rini Kustiani

google-image
Junior Liem, Putri Titian, dan Theodore Iori Liem saat merayakan Tahun Baru Imlek.

Junior Liem, Putri Titian, dan Theodore Iori Liem saat merayakan Tahun Baru Imlek.

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Putri Titian merasakan tantangan sebagai ibu yang mengurus buah hatinya seorang diri sambil menyusui dan menjalankan puasa. Ketika masuk bulan Ramadan tahun ini, istri aktor Junior Liem itu memutuskan berpuasa seraya menyusui.

Baca juga:
Menu Sahur Ini Bikin Kamu Cepat Haus dan Lapar
Rahasia Stamina Cita Citata: Kerja dari Sahur Sampai Buka Puasa

Namun, setelah dua hari berpuasa sambil menyusui anak pertamanya, Theodore Iori Liem, kondisi kesehatan Putri Titian melemah. Putri Titian sampai dilarikan ke rumah sakit dan dokter menyarankannya untuk tidak berpuasa sementara waktu.

"Setelah diperiksa oleh dokter, ternyata aku kecapekan," ucap Putri Titian di Aston, Kuningan, Jakarta, Senin, 21 Mei 2018. Saat ini, kondisi tubuh Putri Titian sudah mulai pulih dan bisa beraktivitas seperti biasa.

Putri Titian resmi menikah aktor Junior Liem pada 21 Mei 2016. Ia melahirkan putra pertamanya yang diberi nama Theodore Iori Liem pada 26 Maret 2017. instagram.com

Artikel lainnya:
Agar Tidak Lesu saat Berpuasa Ramadan, Coba 11 Makanan Ini

Putri Titian menjelaskan, sejatinya berpuasa sambil menyusui tak terlalu berat karena Theodore Iori Liem sudah tidak ASI eksklusif. Dengan begitu, dia menyusui sesekali saja. Namun yang bikin Putri Titian kewalahan adalah menjaga putranya yang berusia 9 bulan itu seorang diri.

Putri Titian dan Junior Liem bersepakat tidak menggunakan jasa pengasuh untuk mengurus anaknya. "Jadi tetap harus menjaga dia seperti biasa, apalagi anaknya sedang aktif sekali," ucap Putri Titian.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."