CANTIKA.COM, Jakarta - Makanan impor memang sering menarik perhatian karena dianggap memiliki kualitas yang jauh lebih baik dibanding makanan lokal. Dari cara merawatnya, tanah untuk menanam tanaman, sampai kualitas pertanian, membuat banyak orang Indonesia yang memilih untuk membeli makanan impor untuk sehari-hari dibanding makanan lokal. Padahal, makanan lokal jauh lebih baik untuk orang Indonesia.
Mia Maria, ahli gizi kuliner, menjelaskan alasan makanan lokal jauh lebih baik dibanding makanan impor. Mia melihat kalau banyak orang Indonesia yang ingin mulai makan sehat mengira kalau makanan impor akan lebih baik.
Baca juga:
Zodiak Juga Mempengaruhi Diet, Cek Makanan yang Pas
“Orang bilang mau makan organik, terus beli makanan dari Australia yang organik. Padahal itu belum tentu lebih baik,” jelas Mia di Jakarta Selatan, Sabtu, 9 Februari 2019.
Makanan impor pasti harus melewati sebuah proses untuk bisa dikirim dari negara asalnya ke Indonesia. Mia menjelaskan kalau proses tersebut mengurangi nutrisi dari makanan.
ilustrasi makanan
“Pertama kita melihat makanan lokal dan organik, paling bagus malah menanam sendiri di rumah. Kalau enggak ada lokal dan organik, sebaiknya mengutamakan lokal,” lanjut Mia.
Anda bisa membersihkan makanan yang tidak organik dengan mencuci makanan tersebut menggunakan satu sendok cuka dan air. Selain nutrisinya berkurang, makanan impor juga seringkali memiliki zat kimia yang lebih banyak untuk bisa tahan lebih lama. Mia juga mengatakan kalau makanan paling baik adalah makanan di sekitar kita.
“Kita lahir di tanah ini, makanan yang cocok untuk kita adalah makanan yang di sini,” tuturnya.
Artikel lain:
2 Hal yang Perlu Diperhatikan saat Membuat Makanan Sehat