Olivia Colman Dapat Oscar 2019, Pernah Jadi Tukang Bersih-Bersih

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Yunia Pratiwi

google-image
Aktris Olivia Colman mencium piala yang diraihnya dalam nominasi Aktris Utama Terbaik untuk film The Favourite dalam Piala Oscars 2019 di Hollywood, Los Angeles, California, AS, 24 Februari 2019. REUTERS/Mike Segar

Aktris Olivia Colman mencium piala yang diraihnya dalam nominasi Aktris Utama Terbaik untuk film The Favourite dalam Piala Oscars 2019 di Hollywood, Los Angeles, California, AS, 24 Februari 2019. REUTERS/Mike Segar

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Olivia Colman memenangkan kategori Aktris Terbaik di Oscar 2019. Ia mengalahkan beberapa aktris ternama seperti Glenn Close, Melissa McCarthy, dan Lady Gaga.

Baca juga: Deretan Selebriti yang Pakai Gaun Terburuk di Oscar 2019

Aktris berusia 45 tahun itu memenangkan penghargaan ini untuk perannya sebagai Ratu Anne dalam film The Favourite. Dengan sutradara Yorgos Lanthimos, Olivia Colman menunjukkan keterampilan aktingnya sebagai seorang ratu yang sedang kehilangan kontrol.

Melansir laman Stuff, Olivia Colman benar-benar mendalami karakter Ratu Anne untuk film The Favourite ini. Dia menaikkan berat badan yang cukup banyak agar bisa tampil seperti Ratu Anne. “Itu membebaskan dan brilian,” tutur Olivia Colman mengenai keputusannya untuk menaikkan berat badan sebanyak 16 kilogram.

Ibu dua anak ini adalah seorang veteran di industri film dan televisi Inggris. Dia juga pernah bekerja sama dengan sutradara Yorgos Lanthimos di film The Lobster. Olivia Colman juga dikenal berkat karyanya yang dramatis, yang telah memenangkan berbagai penghargaan, di Broadchurch dan The Night Manager.

Olivia Colman. Instagram/@mary_fellowes

Selain drama, Olivia Colman juga sering berakting dalam genre komedi, termasuk Peep Show dan That Mitchell and Webb Look. Dia telah memperoleh empat penghargaan BAFTA (British Academy of Film and Television Arts), empat penghargaan British Independent Film dan dua penghargaan Golden Globes sebelum mendapatkan penghargaan Oscar tahun ini.

Artikel lain: Fashion Glamor Bintang Film Crazy Rich Asians di Oscar 2019

Saat menerima penghargaan Oscar 2019, wanita kelahiran 30 Januari 1974 ini menceritakan kalau dia sudah lama memimpikan momen tersebut. Dia juga mendorong wanita lain yang sedang melihat televisi sambil membuat pidato sendiri di dalam kepala untuk tidak berhenti bermimpi.

"Gadis kecil mana pun yang mempraktikkan pidato mereka di televisi, Anda tidak pernah tahu. Saya dulu bekerja sebagai pembersih, dan saya menyukai pekerjaan itu. Saya menghabiskan banyak waktu untuk membayangkan momen ini,” tutur Olivia Colman sambil menerima penghargaannya, dikutip dari Variety.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."