Arti Wanita Modern buat Wulan Guritno

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Yayuk Widiyarti

google-image
Wulan Guritno sebagai Duta Cegah Kanker Serviks, saat ditemui di Pameran #IamTrulyWoman, di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat 8 Maret 2019. TEMPO/Astari P Sarosa

Wulan Guritno sebagai Duta Cegah Kanker Serviks, saat ditemui di Pameran #IamTrulyWoman, di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat 8 Maret 2019. TEMPO/Astari P Sarosa

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris Wulan Guritno melihat perubahan peran wanita di era globalisasi atau era modern. Sebagai salah satu figur di pameran foto #IAmTrulyWoman bersama Diera Bachir di Jakarta, Wulan menjelaskan arti wanita bagi dirinya.
Dia mengatakan kalau wanita sekarang memiliki lebih banyak peran dibanding wanita zaman dulu. Selain menjadi ibu rumah tangga, semua wanita berhak untuk lebih menggali potensi yang dimiliki agar bisa mendapatkan identitas sendiri.

“Di era modern ini, bukan sama kayak zaman dahulu kala. Perempuan yang sebelumnya memiliki kodrat hanya sebagai ibu rumah tangga, hanya untuk menjadi istri atau menjadi ibu anak-anak. Sekarang wanita bisa menggali potensi diri sesuai dengan kodratnya,” jelas Wulan di Pembukaan Pameran Foto #IAmTrulyWoman di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat, 8 Maret 2019.

Baca juga:

Wulan Guritno Ajarkan Kedua Putrinya Mengenai Kanker Serviks
2 Minuman Khusus Wulan Guritno untuk Jaga Kesehatan Usus

Wulan Guritno juga mengatakan kalau sekarang wanita bahkan memiliki peran yang besar di era modern. Dengan perkembangan digital, wanita memiliki lebih banyak pilihan profesi yang bisa membantu membangun keluarga, negara, dan sekitarnya.
“Wanita jangan dikucilkan seperti dahulu kala,” lanjut wanita kelahiran 14 April 1980 ini.

Arti wanita bagi Wulan adalah wanita yang unik, berbeda, dan memiliki identitas sendiri. Wanita bisa menjadi inspirasi untuk wanita lain. Wanita yang percaya diri dan tidak takut dengan perbedaan.

“Tidak apa-apa untuk merasa berbeda, tidak apa-apa untuk menjadi diri sendiri. Itu yang perlu digali dan dimaksimalkan lagi,” pesan Wulan untuk para wanita modern.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."