CANTIKA.COM, Jakarta - Setelah sang ibu meninggal dunia pada 3 Maret 2019, Mikha Tambayong sudah beraktivitas kembali. Contohnya, Senin, 18 Maret 2019, Mikha tampil dalam sebuah acara yang berkaitan dengan jantung. Sejak November ia memang menjabat sebagai duta Yayasan Jantung Indonesia.
“Saya senang beberapa bulan ini menjalankan tugas sebagai duta Yayasan Jantung Indonesia,” katanya.
Meskipun masih berusia 24 tahun, Yayasan Jantung Indonesia sudah memberi kepercayaan pada pemain sinetron “Nada Cinta” itu. “Memang visi dan misi saya dengan Yayasan Jantung Indonesia itu sama,” jelasnya.
Artikel lain:
Gejala Penyakit Autoimun, Penyebab Ibu Mikha Tambayong Meninggal
Mikha Tambayong 6 Tahun Tak Makan Nasi, Belajar Makan Sayur
Mikha memberikan pemahaman kepada generasi milenial seusianya agar peduli kesehatan, terlebih bahaya penyakit jantung yang kini sudah banyak menyerang anak-anak muda.
“Saya cerita di media sosial juga supaya anak-anak muda bisa mendapatkan informasi,” ungkap keponakan penyanyi Harvey Malaiholo ini.
Mikha semakin menjaga kesehatan dari bahaya sakit jantung setelah terpilih menjadi duta Yayasan Jantung Indonesia. “Saya makan dan olah raga teratur karena olah raga juga bisa membuat stres hilang, olah raga bisa dilakukan di mana saja termasuk di rumah, yang penting niat dulu agar bisa sehat,” ujarnya.