Cuaca Membara, Ini Tips Makeup agar Tak Mudah Luntur

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Yayuk Widiyarti

google-image
Ilustrasi wanita sedang makeup. Unsplash.com/Kevin Laminto

Ilustrasi wanita sedang makeup. Unsplash.com/Kevin Laminto

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Panasnya cuaca Jakarta dan banyak kota lain di Indonesia belakangan ini, dengan suhu mencapai 35 derajat celcius, tidak hanya menyebabkan dehidrasi dan kelelahan luar biasa. Makeup pun termasuk yang menjadi korban karena mudah luntur.

Banyak wanita yang pernah mengalami, berangkat beraktivitas dari rumah dalam kondisi rapi dengan rias wajah nyaris sempurna dan membuat wajah terlihat cantik dan segar. Namun panasnya cuaca di jalan membuat riasan tersebut rusak atau luntur karena terganggu keringat dan minyak dari dalam kulit.

Baca juga:

Versi Terbaik Makeup di 2019, Lupakan yang Berlapis - lapis

Yang lebih parah bila wajah menjadi cemong karena perpaduan warna riasan mata, pipi, bibir, dan keringat. Untuk menghindari makeup luntur akibat gangguan keringat di cuaca panas, tak ada salahnya menyimak tip dari lenews.ch berikut.

#Selalu gunakan primer
Langkah pertama dan yang paling penting adalah selalu gunakan primer berkualitas baik, yang akan memberikan batas jelas antara kulit dan rias wajah serta mencegah keringat dan minyak merusak make up. Primer juga akan membuat alas bedak lebih tahan lama dan terlihat lebih halus dan lebih melekat.

#Pilih yang tahan air
Produk tata rias yang kedap air tak hanya cocok dipakai saat berenang atau ke pantai, terutama alas bedak dan riasan mata. Tak seperti jenis makeup lain, produk yang tahan air mengandung bentuk khusus dari dimetikon, yang melekat pada kulit dan tahan gosokan, gesekan, bahkan air. Memang produk kedap air ini lebih sulit dibersihkan, tapi setidaknya kita tak perlu khawatir maskara luntur dan meleleh di pipi atau alas bedak lumer dan menggumpal di beberapa bagian wajah.

Ilustrasi wanita berdandan. Shutterstock

#Siapkan kertas pengisap minyak
Kita telah berusaha maksimal agar riasan wajah tidak rusak karena cuaca. Tapi sayangnya, tak ada cara untuk menghentikan kerja kelenjar keringat. Semakin panas cuaca, semakin banyak keringat yang keluar untuk menjaga temperatur tubuh tetap sejuk dan tak ada yang bisa kita lakukan untuk menghindarinya.

Hal yang sama juga terjadi pada kelenjar minyak. Kita memang bisa mengontrol kadar minyak dengan memilih produk perawatan kulit yang sesuai, tapi tak ada cara untuk menghentikan kelenjar minyak memproduksi sebum. Campuran keringat dan minyak pun membuat kulit tampak berkilau dan melunturkan makeup. Solusinya, cukup siapkan kertas pengisap minyak, yang dirancang untuk menyerap kelebihan minyak tanpa meninggalkan noda di kulit atau merusak makeup.

#Tak perlu tebal
Bukan hanya pembalut yang tak perlu tebal tapi juga riasan wajah, apalagi saat cuaca panas. Cukup sapukan riasan wajah dengan tipis dan tak perlu menggunakan terlalu banyak produk. Pilihlah produk berbahan dasar air, bertekstur ringan, dan krim BB atau CC sudah cukup di cuaca panas.

#Siapkan peralatan darurat
Siapkan selalu peralatan rias wajah yang praktis di tas sehingga sewaktu-waktu riasan rusak bisa langsung diperbaiki. Gulungan kapas akan membantu membersihkan lelehan maskara dan garis mata, spons yang agak basah mampu meratakan alas bedak yang menggumpal, dan sediakan juga bedak, maskara, dan pemulas mata.

Artikel lain:
8 Langkah Mencoba Makeup Glow Favorit Wanita di 2019

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."