CANTIKA.COM, Jakarta - Air kelapa menjadi favorit banyak orang, dan dianggap sebagai alternatif lebih sehat yang menyegarkan dari minuman-minuman lain. Mitos dan fakta air kelapa yang beredar dalam masyarakat biasanya menyangkut manfaat air kelapa.
Berikut ini beberapa mitos dan fakta air kelapa yang beredar di masyarakat.
#1. Air kelapa adalah minuman ideal sehabis olahraga
Air kelapa selalu diyakini sebagai salah satu minuman yang baik untuk dikonsumsi setelah berolahraga. Namun, hal tersebut hanyalah mitos! Karena sebenarnya mengonsumsi air kelapa setelah berolahraga tidak berbeda jauh dengan mengonsumsi air mineral setelah berolahraga.
Meski mengandung elektrolit, air kelapa juga tidak terlalu ideal sebagai minuman sehabis olahraga. Air kelapa memiliki kandungan gula dan kalori yang rendah sehingga tidak bisa memberikan asupan energi, potasium, dan sodium yang hilang sehabis berkeringat.
#2. Air kelapa menangkal penuaan
Alangkah praktisnya bila dengan meneguk air kelapa, kerutan-kerutan di wajah bisa menghilang. Akan tetapi faktanya, fungsi air kelapa menangkal penuaan hanyalah mitos belaka. Sampai saat ini belum ada penelitian yang secara pasti bisa membuktikan mitos dari manfaat air kelapa yang ini.
Baca Juga:
#3. Air kelapa lebih sehat daripada jus buah-buahan
Bagi Anda yang gemar meminum air kelapa, hal ini adalah sebuah kabar yang menggembirakan karena air kelapa faktanya adalah alternatif minuman yang lebih sehat daripada jus buah-buahan. Hal ini karena secara umum, air kelapa yang tidak diberikan tambahan gula memiliki kalori dan kandungan yang lebih rendah daripada jus buah-buahan. Namun, bila Anda membeli air kelapa dalam kemasan, Anda harus jeli melihat berapa gula tambahan yang dimasukkan serta memperhatikan berapa banyak air kelapa yang dikonsumsi.
#4. Lebih baik minum air kelapa daripada air mineral
Air kelapa yang menyegarkan tentunya akan lebih berefek dalam memenuhi asupan cairan tubuh daripada air mineral di hari yang terik, bukan? Sayangnya, keyakinan tersebut hanyalah sebuah mitos air kelapa. Sebuah penelitian menemukan bahwa air kelapa tidak memberikan efek yang berbeda jauh dalam memenuhi asupan cairan dalam tubuh.
Untuk saat ini, belum ada penelitian yang cukup bisa membuktikan bahwa air kelapa lebih unggul daripada air mineral biasa. Meskipun demikian, air kelapa bisa menjadi pilihan lain saat Anda ingin mengonsumsi minuman yang memiliki rasa manis yang dapat memenuhi asupan cairan tubuh dengan kalori yang rendah.
#5. Air kelapa mengandung banyak nutrisi
Air kelapa memiliki banyak nutrisi yang baik bagi tubuh bukanlah karangan dan merupakan suatu fakta. Selain rendah kalori, air kelapa kaya akan potasium, sodium, dan serat pada dagingnya. Selain itu, air kelapa juga mengandung nutrisi lain, seperti thiamin, vitamin B6, folat, asam pantotenat, riboflavin, mangan, magnesium, dan vitamin C. Sebab itu, air kelapa bisa berkontribusi sebagai salah satu cara untuk memenuhi asupan nutrisi Anda.
#6. Air kelapa meningkatkan performa olahraga
Air kelapa tidak hanya dipercaya mampu menggantikan cairan tubuh, tetapi juga dapat meningkatkan ketahanan saat berolahraga dan performa saat berolahraga. Namun, riset menemukan bahwa tidak ada perbedaan ketahanan saat berolahraga ketika mengonsumsi air kelapa dengan saat mengonsumsi air mineral. Oleh karenanya, hal ini hanyalah mitos sampai ada penelitian lain yang bisa mendukung keyakinan ini.
#7. Air kelapa mempercepat metabolisme
Metabolisme tubuh adalah hal yang kompleks dan kemampuan air kelapa untuk mempercepat metabolisme hanya sekedar mitos. Faktanya air kelapa tidak bisa mempercepat metabolisme dan belum ada penelitian yang mampu menyokongnya.
Akan tetapi, air kelapa bisa digunakan sebagai pengganti dari minuman bersoda dan minuman tinggi gula lainnya, rasanya yang manis dan rendah kalori membuatnya jauh lebih sehat untuk dikonsumsi. Namun, sebaiknya konsumsilah air kelapa yang tidak diberikan gula tambahan dan selalu baca label air kelapa yang berada dalam kemasan.
Konsumsi air kelapa sebenarnya relatif aman, tetapi pada kasus tertentu, konsumsi air kelapa sebaiknya dihindari. Anda sebaiknya menghindari konsumsi air kelapa bila, memiliki kadar potasium yang tinggi dalam darah, menderita fibrosis kistik, mengalami masalah ginjal, dan memiliki tekanan darah rendah. Selain itu, jika Anda akan menjalani operasi bedah, sebaiknya hindari mengonsumsi air kelapa dua minggu sebelum dimulainya operasi, karena air kelapa mungkin bisa mengganggu tekanan darah.