11 Ide Meja Rias Simpel untuk Kamar Tidur yang Sempit

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi tempat makeup. Unsplash.com/Allie

Ilustrasi tempat makeup. Unsplash.com/Allie

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Salah satu furnitur di kamar tidur adalah meja rias. Perabot andalan ini juga sebagai sudut favorit saat bersiap untuk sehari-hari maupun acara spesial. Berkat imajinasi dan gagasan para desainer interior, meja rias dapat ditemukan dalam beragam bentuk dan gaya.

Termasuk menyesuaikan dengan semua jenis ruangan. Artinya, keterbatasan ukuran ruangan bukanlah batasan bagi Anda untuk memiliki sebuah meja rias, terutama untuk kamar tidur berukuran kecil. Selain itu, meja rias juga dapat menjadi sentuhan mewah dalam ruang istirahat Anda. 

Berikut 11 ide meja rias di kamar tidur yang sempit

1. Meja rias sederhana

Kesederhanaan merupakan kunci utama dalam mendesain ruang minimalis. Begitupun, prinsip yang sama dapat Anda terapkan dalam memilih meja rias kamar tidur minimalis. Selain sebagai tempat untuk merias diri, Anda pun dapat memanfaatkannya sebagai meja kerja atau keperluan lainnya.

2. Meja rias pull out

Meja rias pull out dari dalam lemari sangat efisien dalam ruangan yang super mungil. Perabot sengaja diletakkan persis di samping tempat tidur. Sehingga Anda dapat merias diri di atas tempat tidur. Efisiensi fungsi kasur sebagai kursi rias.

3. Meja rias dalam lemari

Mengapa tidak meletakkan semua peralatan rias Anda di dalam lemari? Dengan begini, kamar tidur akan terlihat bersih dan rapi tanpa semua peralatan rias yang bertebaran di atas meja.

4. Meja rias di atas laci

Ruangan yang ada sangat terbatas? Anda harus jeli dalam memanfaatkan berbagai tempat yang tersedia. Manfaatkan ruang yang ada di atas laci penyimpanan untuk meletakkan cermin dan peralatan rias. 

5. Meja rias sekaligus bedside table

Anda tidak memiliki cukup ruang untuk meletakkan meja rias khusus dalam kamar tidur? Mengapa tidak memadukan kedua fungsi menjadi meja rias sekaligus bedside table? Minimalisasi kesan penuh dengan menggunakan kursi transparan.

6. Meja rias vintage berupa koper kecil dan cermin

Bagi Anda penyuka gaya vintage, cobalah ide meja rias dengan desain yang efisien untuk kamar mungil Anda. Manfaatkan keterampilan DIY Anda untuk menciptakan meja rias yang unik dan kreatif. Selain sebagai meja, koper kecil ini berfungsi ganda sebagai tempat penyimpanan semua alat rias.

7. Cermin berukuran super besar

Coba mainkan ilusi optik dalam kamar tidur mungil Anda, misalnya dengan menghadirkan cermin berukuran super besar. Hasilnya memang tidak pernah mengecewakan. Penggunaan cermin akan memberikan ilusi ruangan yang lebih luas dan lapang melalui pantulan bayangan dan cahaya dari cermin.

8. Meja rias yang super ramping

Meja rias kamar tidurminimalis dengan desain super ramping tidak akan memakan banyak ruang. Desainnya sangat efisien. Anda cukup menyimpan peralatan rias seperlunya tanpa mubazir tempat.

9. Meja rias di sudut ruangan yang tidak terpakai

Manfaatkan sudut ruangan yang tidak terpakai sebagai tempat untuk menempatkan meja rias Anda. Pilihlah desain meja yang pas untuk ditempatkan pada sudut yang tersedia. Pertimbangkan untuk memesan meja rias custom yang disesuaikan dengan kebutuhan. 

10. Meja rias di jendela ruangan

Ide yang satu ini sangat cocok Anda aplikasikan dalam ruang tidur berukuran mungil. Cermin rias ditempatkan sejajar dengan jendela. Anda bahkan mendapat keuntungan tambahan berupa pencahayaan alami dari luar. Untuk area penyimpanan, pemilik kamar menambahkan laci kecil di sepanjang sisi meja rias.

11. Meja rias kaca

Untuk sentuhan glamor, gunakan meja rias berbahan kaca di salah satu sudut ruangan. Perabot yang penuh gaya ini juga membantu membuat ruangan terasa lebih lapang. Berkat kemampuannya memantulkan cahaya ke seluruh ruangan. Bahkan seolah-olah tembus pandang!

ARSITAG

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."