CANTIKA.COM, Jakarta - Mencari pekerjaan yang tepat susah-susah gampang bagi yang sudah berpengalaman. Kadang menemui kendala di tahap akhir di perusahaan yang diinginkan. Ataupun diterima di perusahaan yang tidak diinginkan, namun terpaksa diambil demi pemasukan keluarga, seperti membayar biaya sekolah anak ataupun kebutuhan orang tua yang sedang sakit. Bila Anda ingin menghindari kedua situasi tersebut, perlu persiapan dan strategi untuk menemukan “jodoh” di pekerjaan.
Berikut beberapa tips agar mendapatkan pekerjaan yang sesuai passion Anda mengutip dari laman Times of India
1. Hadir di konferensi
Beragam acara seminar ataupun konferensi yang menghadirkan motivator, akademisi, dan profesional perusahaan, sering-seringlah Anda mengikutinya. Bertatap muka langsung dengan para direktur dan CEO perusahaan turut membuka peluang positif untuk Anda. Tunjukkan diri Anda dengan percaya diri sebagai kandidat yang paling memenuhi syarat dan bangun koneksi dengan orang-orang yang hadir di sana.
2. Bergabunglah dengan grup di media sosial
Beragam grup di Facebook yang berbagi info lowongan kerja ataupun komunitas pencari kerja. Tak ada ruginya bergabung di grup tersebut. Anda bisa satu langkah mendekati perekrut dan bisa saling bertukar tips serta trik dengan anggota grup. Tapi jeli pula, memilih grup yang benar-benar bonafid. Himpun terlebih dahulu informasi dari sejawat Anda yang telah bergabung di grup media sosial sebelumnya.
3. Manfaatkan Referral
Jelajahi kontak Anda, jika teman atau senior di kampus bisa merujuk Anda atau referral ke atasan mereka, jangan sungkan. Referensi karyawan salah satu metode perekrutan yang kerap digunakan saat ini dan meningkatkan peluang Anda untuk direkrut.
4. Bangun koneksi
Memilah-milih pekerjaan yang tepat berarti Anda perlu support system yang oke, seperti orang-orang yang bekerja di industri yang Anda inginkan. Jalin koneksi yang baik dengan mereka, maka Anda berpeluang mendapatkan informasi langsung dari “orang dalam” tentang apa yang mereka butuhkan atau posisi apa yang kosong.
5. Aktif di media sosial para profesional
Linkedin adalah Facebook baru bagi para profesional dan pebisnis. Mengaktifkan notifikasi perusahaan impian Anda bisa dijadikan salah satu trik. Rutin pula membuka, memperbarui informasi akun Linkeldn, dan membangun interaksi dengan pengguna Linkedin lainnya.
6. Buat resume lebih dari satu
Resume adalah presentasi diri Anda, itu kesan pertama yang dinilai perusahaan saat akan memanggil dalam sesi wawancara. Anda dapat menciptakan lebih dari satu resume untuk menysesuaikan dengan kebutuhan perusahaan dan menampilkan diri sebagai kandidat yang paling diinginkan.
Perbedaannya dalam sentuhan layout, pemilihan warna hingga gaya bahasa. Jangan lupa sematkan kontak yang bisa dihubungi secara lengkap mulai dari nomor ponsel, email hingga media sosial jika Anda berkenan.