CANTIKA.COM, Jakarta - Kefir digemari sebagai masker wajah karena manfaatnya yang diklaim dapat mencegah penuaan dan mencerahkan kulit. Kefir adalah produk olahan susu yang dibuat dengan cara memfermentasikan susu sapi atau susu kambing.
Anda mungkin mengenal fermentasi susu lewat produk yogurt. Namun, tekstur kefir lebih padat dibanding yogurt, serta digadang-gadang memiliki kandungan probiotik alias bakteri baik yang lebih banyak daripada yogurt.
Penggunaan kefir sebagai bahan campuran dalam berbagai jenis kosmetik, seperti krim maupun masker wajah, bukanlah hal baru. Pasalnya, kefir mengandung AHA (Alpha Hydroxyl Acids), vitamin B3, dan provitamin B5 yang berguna untuk menjaga kesehatan kulit.
Manfaat masker kefir berdasarkan kandungannya tersebut pun sudah pernah diteliti oleh mahasiswa dari Universitas Sumatera Utara. Berikut manfaat masker kefir berdasarkan hasil penelitian tersebut.
1. Melembapkan kulit
Masker kefir terbukti dapat meningkatkan kadar air pada kulit sehingga kulit menjadi lembap. Manfaat masker kefir ini dapat Anda rasakan setelah pemakaian selama 4 minggu berturut-turut.
Semakin tinggi kadar kefir di dalam masker, semakin baik kulit Anda akan terhidrasi. Dalam penelitian, pemakaian masker kefir dengan konsentrasi 2 persen akan menaikkan kadar air di kulit hingga 14,16 persen dan konsentrasi kefir 4 persen membuat kulit lebih lembap 23,11 persen dibanding sebelum memakai masker kefir.
Sementara fungsi pelembap paling baik terdapat pada masker dengan konsentrasi kefir 6%. Pasalnya, masker ini dapat meningkatkan kelembapan kulit hingga 30,69% persen.
2. Menghaluskan kulit
Klaim yang menyatakan masker kefir dapat menghaluskan kulit juga sudah dibuktikan lewat penelitian ini. Kehalusan kulit berhubungan dengan tanda penuaan, seperti berubahnya kulit menjadi lebih kasar karena paparan sinar matahari terus-menerus.
Semakin tinggi konsentrasi kefir di dalam masker, maka semakin tinggi juga manfaat masker kefir yang dapat Anda rasakan. Konsentrasi kefir 2% menghasilkan level kehalusan kulit hingga 15,77 persen, kefir 4 persen menghasilkan 26,35 persen, dan kefir 6 persen meningkatkan kehalusan kulit hingga 32,17 persen dibanding sebelum pemakaian.
3. Mengecilkan pori-pori
Ukuran pori-pori seseorang ditentukan oleh faktor genetik, tapi ada juga faktor eksternal, yakni penumpukan minyak (sebum) yang ketika kulit tidak lagi elastis akan membuat pori-pori membesar. Untuk mengatasi masalah ini, Anda dapat menggunakan masker kefir.
Pada masker kefir dengan konsentrasi 2 persen, pengecilan pori-pori setelah pemakaian 4 minggu adalah 6,84 persen. Sedangkan pada kefir 4 persen sebesar 18,73 persen dan pada kefir 6 persen pengecilan ukuran pori mencapai 28,12 persen.
4. Mengurangi noda hitam
Noda hitam (hiperpigmentasi) pada kulit wajah adalah salah satu tanda penuaan maupun pertanda Anda terlalu banyak terpapar sinar matahari. Untungnya, manfaat masker kefir yang satu ini bisa mengatasi masalah Anda.
Pada masker dengan konsentrasi kefir 2 persen, penurunan jumlah noda hitam pada kulit bisa mencapai 8,39 persen. Sedangkan pada kefir 4 persen mendapai 13,69 persen, dan kefir 6 persen mencapai 24,99 persen.
5. Mengurangi kerutan
Tanda lain penuaan adalah keriput, dan ini juga bisa diantisipasi dengan menggunakan masker kefir. Manfaat masker kefir ini dapat Anda rasakan dengan memilih konsentrasi kefir yang lebih tinggi. Masker kefir 6 persen dapat mengurangi kerutan hingga 23,33 persen setelah pemakaian selama 4 minggu.