Nia Ramadhani Latihan Berkuda, Intip 7 Manfaatnya untuk Kesehatan

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Nia Ramadhani. Instagram.com/@ramadhaniabakrie

Nia Ramadhani. Instagram.com/@ramadhaniabakrie

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Beberapa di antara kita menyukai tantangan dengan mencoba beragam hal baru atau keluar dari zona nyaman. Misalnya seperti yang dilakukan Nia Ramadhani baru-baru ini. Ibu tiga anak ini mencoba latihan berkuda, dan diunggah di laman Instagram-nya belum lama ini.

Dalam unggahan itu, Nia Ramadhani menunjukkan suasana saat latihan berkuda bersama temannya Gitajanu Permana. Dia mengenakan atasan putih tanpa lengan berpotongan high neck, celana skinny, topi helm pelindung serta sepatu boots hitam khusus berkuda. “Biarkan diri Anda menjadi pemula. Tidak ada yang mulai menjadi luar biasa! #learnnewthings,” tulis Nia dalam keterangan foto yang diunggah 25 November 2019.

Melansir laman Health Fitness Revolution, ada banyak manfaat kesehatan dari berkuda, termasuk untuk kekuatan inti dan kaki. Berikut adalah daftar teratas manfaat kesehatan dari menunggang kuda dari Health Fitness Revolution dan penulis buku ReSYNC Your Life, Samir Becic.

1. Melatih koordinasi dan stabilitas tubuh

Menunggang kuda benar-benar melatih otot-otot inti yang menstabilkan tubuh: otot perut, punggung, dan panggul. Namun, ini bukan hanya tentang kekuatan inti, tetapi juga koordinasi dan stabilitasnya. Semakin banyak Anda menunggangi, semakin banyak tubuh belajar bergerak dengan kuda.

2. Berpikir Cepat

Mengendarai hewan besar yang kuat, tidak hanya melatih kekuatan otot juga mengasah kecepatan berpikir untuk menyesuaikan diri dengan bentuk dan karakter hewan.

Nia Ramadhani. Instagram/@ramadhaniabakrie

3. Koordinasi

Ada banyak gerakan yang perlu terjadi secara bersamaan saat menunggang kuda untuk dipandu dengan benar, bagian dari koordinasi. Program berkendara terapeutik untuk tuna rungu menunjukkan pengembangan koordinasi yang lebih baik.

4. Kekuatan Inti

Menunggang kuda adalah latihan isometrik, yang artinya menggunakan otot khusus untuk tetap berada di posisi tertentu, dalam hal ini, menjaga keseimbangan pada kuda. Karena itu, kekuatan postur tubuh sangat penting ketika berkuda dan postur pengendara meningkat, bahkan dalam aktivitas sehari-hari.

5. Kekuatan dan Fleksibilitas Otot

Seiring dengan otot-otot inti, paha bagian dalam dan otot-otot panggul mendapatkan latihan terbesar saat penunggang memposisikan dirinya sendiri. Penunggang harus sering mempertahankan posisi jongkok saat mereka naik, terus-menerus menyesuaikan diri dengan irama kuda. Latihan ini membantu dengan keseluruhan kekuatan otot dan fleksibilitas.

6. Kekuatan Stabilitas

Menunggang kuda bukan satu-satunya cara aktivitas ini memberi tubuh latihan. Bekerja di kandang dan merawat kuda juga memperkuat otot dan meningkatkan kapasitas kardiovaskular.

7. Latihan Mental

Manfaat berkuda tidak hanya belajar mengenali kemampuan diri, tetapi juga memiliki efek meditatif karena satu-satunya fokus Anda adalah menunggang dan sehati dengan kuda. Saat koneksi itu terjalin, Anda akan memiliki ketenangan tersendiri saat berkuda.

YUNIA PRATIWI

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."