CANTIKA.COM, Jakarta - Di tengah wabah virus corona, sejumlah selebriti dunia tak berpangku tangan. Banyak di antara mereka yang menyumbangkan dana untuk badan amal, termasuk Blake Lively dan Ryan Reynolds. Pasangan yang menikah pada 9 September 2012 ini berdonasi US$ 1 juta atau sekitar Rp 15 miliar.
"COVID-19 telah secara brutal berdampak orang tua dan keluarga berpenghasilan rendah. Blake dan saya menyumbangkan US$ 1 juta untuk dibagi antara FEEDING AMERICA dan FOOD BANKS CANADA," Reynolds mengumumkan di Twitter dan Instagram pada selasa, 17 Maret 2020 seperti dikutip dari laman Entertainment Weekly. "Jika kamu bisa memberi, orang-orang ini membutuhkan bantuan kita."
Alasan mereka juga berdonasi ke badan amal di Kanada karena Ryan Reynolds dari sana. Reynolds mengajak para penggemar untuk menjaga "tubuh dan hati" mereka di tengah virus corona yang telah menginfeksi lebih dari 182.000 orang di seluruh dunia per Selasa, 17 Maret 2020. Kondisi tersebut membuat banyak negara untuk menerapkan pembatasan perjalanan dan tindakan penguncian negara atau lockdown.
"Tinggalkan kegiatan bersenang-senang. Hubungi orang yang sedang isolasi untuk memastikan kondisinya dan tetap updates," pesan Reynolds.
Sementara sang istri juga ikut mengunggah di Instagram terkait donasi tersebut. Aktris 32 tahun ini juga mengingatkan untuk pentingnya isolasi diri di rumah. Tak lupa, Blake Lively mengajak para pengikutnya di Instagram untuk tetap beraktivitas, seperti membantu orang tua, belanja kebutuhan hingga memasak untuk anak-anak.
Di akhir pesan, Blake menggoda suaminya dengan menuliskan, "Sekarang tolong seseorang beritahu Rryan bahwa "emotional distancing" dari ibu mertuanya bukanlah suatu hal. Tidak ada yang bisa menyelamatkannya soal itu."