Masker dari Rumah Mode Louis Vuitton, Marcelo Burlon, Fendi

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rini Kustiani

google-image
Ilustrasi wanita memakai masker. shutterstock.com

Ilustrasi wanita memakai masker. shutterstock.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Masker bertransformasi selama masa pandemi Covid-19. Dari penjahit rumahan, desainer, sampai rumah mode papan atas menampilkan masker kain kreasi masing-masing.

Beberapa masker berikut ini memang bukan masker medis. Namun harganya cukup fantastis dan sulit didapat. Bahkan harus rela masuk daftar tunggu sebelum masker sampai di tangan.

Berikut masker-masker keluaran rumah mode papan atas yang dibanderol jutaan rupiah.

  • Airinum+Nemen

    Gwyneth Paltrow mengunggah foto di Instagram yang memperlihatkan dia dalam pesawat menuju Paris, Prancis. Saat itu Gwyneth Paltrow mengenakan masker wajah Urban Air Mask 2.0, produk kolaborasi antara Airinum Swedia dan merek mode dari Italia, Nemen.

    Masker Airinum+Nemen.

    Masker ini langsung ludes di pasar. Hanya pelanggan yang sudah dalam daftar tunggu yang memiliki kode mengakses produk di situs Airinum. Masker tersebut menggunakan filter yang menahan 98 persen partikel berukuran 0,3 mikron.

    Harga: Rp 1,56 juta

  • Fendi

    Masker Fendi

    Masker polusi FF Silk dari rumah mode Italia, Fendi, ini terbuat dari bahan sutra 100 persen. Berwarna dasar coklat dengan motif berupa susunan logo Fendi. Di situs butik mode mewah Luisa Via Roma, masker FF Silk sudah terjual habis. Masker dengan tali karet ini hanya boleh dicuci kering.

    Harga: Rp 3,26 juta

  • Off-White

    Masker wajah Arrows dari merek mode mewah asal Italia, Off-White, ini berwarna hitam dengan logo silang warna putih. Arrows terbuat dari bahan katun 100 persen.

    Masker Off-White

    Di situs Off-White, produk dengan harga retail US$ 99 ini sudah terjual habis. Adapun di situs marketplace StockX, satu masker yang diproduksi di Portugal ini terakhir terjual seharga US$ 275 (sekitar Rp 4,3 juta).

    Harga: Rp 1,55 juta

  • Louis Vuitton

    Masker Louis Vuitton

    Model Australia, Jessica Hart, mengunggah fotonya yang mengenakan masker kulit Louis Vuitton di akun Instagram miliknya dengan keterangan, "Birthday present this year #34". Louis Vuitton sejauh ini tidak menjual masker wajah. Artinya aksesori itu dibuat khusus untuk pacar pembalap NASCAR, James Kirkham, tersebut.

    Harga: -

  • Marcelo Burlon

    Masker Marcelo Burlon

    Masker Marcelo Burlon, perancang dan pemilik perusahaan mode Marcelo Burlon County of Milan, disebut Cross Mask karena memiliki tanda salib putih di bagian depan dengan warna dasar hitam. Terbuat dari bahan katun 100 persen, masker ini pun sudah terjual habis. Selain mendesain Cross Mask, Burlon merancang masker Wing Mask yang bergambar sayap multiwarna.

    Harga: Rp 1,56 juta

DODY HIDAYAT

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."