CANTIKA.COM, Jakarta - Pandemi Covid-19 berdampak hampir di seluruh aktivitas, termasuk dari cara belanja. Kebanyakan dari kita memilih alternatif belanja online untuk mengurangi frekuensi ke luar rumah dan mencegah kerumunan. Lantas bagaimana saat kita ingin mencoba makeup atau kosmetik, sebelum membelinya?
Sebelum pandemi Covid-19, kita sering mengaplikasikan sejumlah tester atau penguji produk kosmetik, seperti alas bedak, bedak, eyeshadow, hingga lipstik di kulit. Hal itu bertujuan untuk mengetes kecocokan produk dengan warna kulit. Namun hal itu sangat berisiko di masa pandemi. Jadi, para pelaku industri kecantikan mengubah cara mencoba produk demi kesehatan dan kenyamanan pelanggan.
"Merek harus berinvestasi lebih banyak untuk menyediakan tester produk berukuran lebih kecil yang disegel. Hal itu diterapkan pada produk apa pun yang mereka ingin jual kepada pelanggan," kata Aishwarya Sawarna Nir, Pendiri Global Beauty Secrets seperti dikutip dari laman Pink Villa