Dian Sastrowardoyo Unggah Foto SD: Ayo Tebak Aku yang Mana

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Dian Sastrowardoyo unggah foto jadul dirinya masa Sekolah Dasar atau SD di Instagram pada Sabtu, 3 Oktober 2020. Instagram.com/@therealdisastr

Dian Sastrowardoyo unggah foto jadul dirinya masa Sekolah Dasar atau SD di Instagram pada Sabtu, 3 Oktober 2020. Instagram.com/@therealdisastr

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris Dian Sastrowardoyo mengunggah foto dirinya bersama teman-teman dan guru-gurunya di masa Sekolah Dasar atau SD. Lewat unggahan akun Instagram-nya pada Sabtu, 3 Oktober, bintang film Ada Apa Dengan Cinta itu menunjukkan foto kenang-kenangan bersama teman dan gurunya di SD Strada Van Lith II, Duren Sawit, Jakarta Timur.

Di unggahan foto Instagram satu jam lalu itu terlihat Dian Sastrowardoyo dan teman-teman SD-nya berpose rapi memakai baju seragam motif kotak-kotak didampingi kedua guru pria berkemeja putih. Di keterangan fotonya, ibu dua anak itu mengajak warganet untuk menebak dirinya yang mana di dalam barisan murid SD tersebut. 

"Ayo tebak aku yang mana," tutur aktris 38 tahun itu. Ajakan tersebut disambut hangat oleh para warganet.

"Gw lagi nyari lo yg mana," ujar desainer Didiet Maulana. Dian pun merespons komentarnya dengan dua emoji wajah tertawa hingga menangis.

"Wah foto SD..Baris kedua dr depan, yg ketiga dari kiri. Wali kelas nya Pak Ngadiso ini haha..," tulis akun @rommel_atmadja.

Ada pula teman SD-nya yang berkomentar minta ditandai. "Hey tag dooong," kelakar akun @sheggario. Candaannya direspons oleh Dian, "Mon maap temen esde."

Selain mengajak warganet untuk menebak Dian kecil saat SD, ia tak lupa menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya untuk para guru.

"Masa kecil masa yg nggak terlupakan. Terimakasih untuk para guru-guruku. Hutang budi kami padamu selalu. Semoga seluruh kesabaran dan ketekunan bapak dan ibu guru selama ini dibalas berlipat-lipat ganda oleh Yang Maha Kuasa," imbuhnya.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."