International Women's Day 2021, Sri Mulyani: Perempuan Berhak Menjadi Apa Saja

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Sri Mulyani. Instagram/@smindrawati

Sri Mulyani. Instagram/@smindrawati

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani menguntai pesan untuk sesama perempuan di peringatan International Women's Day atau Hari Perempuan Internasional setiap tanggal 8 Maret. Sri Mulyani mengawali pesannya dengan menuliskan kampanye International Women's Day 2021, yaitu choose to challenge atau berani memilih tantangan. Kampanye ini mengajak sejumlah perempuan dunia untuk sama-sama membangun kesetaraan gender dengan meningkatkan kesadaran melawan bias dan merayakan prestasi para perempuan.  

Dengan semangat itu, Sri mengungkapkan bahwa perempuan bisa berkarya di bidang mana pun yang sesuai dengan minat mereka.

"Perempuan bisa jadi apa saja. Perempuan berhak menjadi apa saja.
Dahulu banyak sekali hambatan bagi perempuan untuk berkarya. Tapi sekarang, lihatlah banyak sekali tokoh perempuan di dunia yang menunjukkan kemampuannya untuk berkontribusi positif dan menjadi role model kesuksesan dan keberhasilan di berbagai bidang!" tulis Sri Mulyani di keterangan ilustrasi gambar dirinya bersama sejumlah perempuan di berbagai bidang seperti dokter, arsitek hingga seniman.

Menurut Sri, kesempatan perempuan berkarya itu didukung oleh kesetaraan dan lingkungan yang inklusif.

"Keberanianmu untuk menyuarakan pendapat saja tidak cukup, tetapi juga harus dibarengi dengan sikap dan tindakan nyata, termasuk saling memberikan dukungan bagi perempuan untuk lebih maju lagi," tukas wanita sekaligus orang Indonesia pertama yang menjabat sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia atau World Bank.

Oleh karena itu, ia mengajak para perempuan untuk tidak berhenti menginspirasi perempuan lainnya.

"Perempuan kuat menginspirasi perempuan lain. Baik di bidang sosial, budaya, ekonomi, maupun politik. Ayo perempuan Indonesia maju dan berani unjuk gigi dan menjadi signifikan! Bring it on," tulisnya menutup pesan di Hari Perempuan Internasional 2021.

Unggahan Sri Mulyani Senin siang ini banyak dibanjiri emotikon hati dan ibu jari yang sependapat dengannya. Ada pula warganet yang mengungkapkan kekagumannya terhadap perempuan berusia 58 tahun itu.

"Keren dan mantul, bu Sri Mulyani, salah satu wanita hebat dan tangguh di Indonesia. We proud of you," ungkap @garinmuslim.

Baca juga:

Sepayung Berdua dengan Retno Marsudi, Sri Mulyani Teringat Masa SMA

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."