CANTIKA.COM, Jakarta - Setiap orang punya selera masing-masing dalam mendesain interior rumah. Ada yang senang desain interior rumah bohemian atau boho dengan pilihan warna yang hangat dan eklektik. Sementara yang lainnya, ingin menata interior rumah chic yang lebih kalem.
Jika kamu sedang bingung memilih interior rumah bergaya boho atau chic, jangan lewatkan ulasan berikut, ya.
Dekorasi boho cocok bagi mereka yang menginginkan suasana yang hangat, santai, riang dan nyaman. Ciri interior bohemian menggabungkan gaya modern dan eksotis untuk menciptakan ruang hidup yang santai, tetapi juga kontemporer. Anda bisa memadukan beragam perabotan beda tema di satu ruangan.
Warna-warna yang digunakan pada dekorasi rumah bohemian biasanya meliputi warna bumi seperti coklat, krem, ivory, abu-abu, hingga hijau. Warna tersebut sering dipadukan dengan warna cerah seperti oranye, merah atau ungu untuk menciptakan lapisan dan aksen yang tidak biasa.
Sementara itu, dekorasi rumah chic mencakup tekstur kontras, barang-barang elegan, dan perpaduan warna solid yang cerah tapi lembut. Pilihan warnanya? Biasanya termasuk warna pastel seperti biru pucat, biru denim hingga biru muda.
Ciri desain interior chic memiliki kesan trendi, kasual, dan elegan. Anda bisa memasukkan unsur perabotan vintage yang telah dicat ulang agar terlihat trendi dan modis.
Jadi, Anda tertarik desain interior rumah bergaya boho atau chic?
Baca juga: Inspirasi Rumah Minimalis Warna Monokrom, Kuncinya di Tekstur
PINK VILLA