CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris dan penyanyi Mikha Tambayong diketahui sudah lebih dari setahun berpacaran dengan aktor Deva Mahenra. Mengingat sama-sama berprofesi di dunia hiburan, Mikha mengaku kerap menyambangi lokasi syuting sang kekasih saat berpacaran, begitu pula sebaliknya.
"Kadang (ke lokasi syuting Deva Mahenra) dateng, main doang, trus balik," kata Mikha dikutip dari kanal YouTube MrsAyuDewi yang diunggah pada Senin, 5 Juli 2021.
Mikha menjelaskan mereka berdua juga tak selalu bertemu untuk pacaran. Mereka berdua menghormati dan mendukung kegiatan syuting masing-masing. "Kita kan punya kesibukan sendiri-sendiri. Maksudnya gak bener-bener satu harian bareng, enggak. Kalau misalkan satu hari gak bisa ketemu, ya besok aja," ucap perempuan 26 tahun ini.
Mikha menambahkan bahwa saat memiliki pasangan, ia tetap ingin melakukan hal-hal yang disukai. "Aku tetep pengin jadi diri sendiri," imbuh perempuan yang suka menonton pertandingan sepak bola dan bola basket.
Meski begitu, ia jujur pernah melewatkan beberapa tawaran pekerjaan atau proyek yang disukainya demi bersama pujaan hati.
"Dulu sih tapi dulu, kalau sama yang sekarang (Deva Mahenra) enggak sih. Kadang-kadang suka mikir sih, 'kenapa ya kayak gitu, padahal gapapa kalau gue ambil juga kerjaannya'. Kita kan belajar dari pengalaman," ucap perempuan berdarah Minahasa, Sulawesi Selatan, ini.
Baca juga: Sejak Ibunda Meninggal, Mikha Tambayong: Berubah, Gak Jadi Princess
Kini, Mikha tak hanya disibukkan dengan pekerjaan di dunia hiburan. Bersama kedua sepupu perempuannya, Mikha mendirikan bisnis perawatan dan hias kuku, yang juga menjadi salah satu impian mendiang ibundanya.
"Awalnya bener-bener nails studio doang, namanya apa ya. Yaudah deh karena kita saudara, sister aja yang gampang. Gitu awalnya. Dan ternyata, puji Tuhan berkembang sekarang, udah jadi Sister's Beauty Studio. Trus, aku juga punya kayak digital management gitu, namanya Sister's Enterprise," ungkapnya.
Ia juga mengelola konsultan legal bersama teman dan saudaranya. Hal itu juga dipengaruhi oleh latar belakang pendidikan S1-nya yang merupakan lulusan hukum dari Universitas Pelita Harapan.
Bicara soal studi, Mikha Tambayong sekarang tengah serius menyelesaikan studi S2-nya di Universitas Harvard, Amerika Serikat. Meski sempat sedih karena tidak bisa merasakan kuliah tatap muka di sana akibat pandemi, Mikha mengungkapkan tetap menikmati kuliah secara daring dan menyelesaikan tesisnya.