CANTIKA.COM, Jakarta - Penyanyi Krisdayanti menguntai doa untuk anak sulungnya, Aurel Hermansyah, yang berulang tahun ke-23 pada Sabtu, 10 Juli 2021. Ia mengunggah doa itu di akun Instagram-nya 11 jam lalu.
"Semoga Allah memuliakanmu dengan kekuatan dan kesabaran (emoji tangan berdoa dan hati warna merah) Selamat menjalani suasana usia 23 tahun yang akan hebat ya, kakak (emoji roket terbang ke atas)," tulis Krisdayanti.
Baca Juga:
Selain doa, Krisdayanti juga membagikan dua foto putrinya. Di slide pertama ia mengunggah foto terbaru Aurel berbusana hitam dan memakai turban senada saat pemotretan dengan Rio Motret.
Di slide kedua, Krisdayanti menunjukkan momen ulang tahun Aurel beberapa tahun lalu. Di foto itu, Aurel terlihat pipinya dicium oleh Krisdayanti dan neneknya, Rachma Widadiningsih. Di samping Krisdayanti terlihat sang suami, Raul Lemos, memajukan bibirnya seolah ikut mencium putri sambungnya.
Melihat unggahan doa ibu kandungnya, Aurel pun merespons di kolom komentar. "Amin, makasih mimi (emoji tangan berdoa dan wajah tersenyum)," ucapnya.
Baca juga: Unggah Foto Jadul, Krisdayanti Ungkap Rindu Gandengan Tangan dengan Raul Lemos
Selain respons Aurel, terlihat pula Raul Lemos ikut mendoakan anak Krisdayanti dari pernikahan sebelumnya dengan Anang Hermansyah. "Wishing u a beautiful day with good health & happiness forever. Happy birthday Aurel Hermansyah (Semoga harimu indah dengan selalu dan bahagia selalu. Selamat ulang tahun Aurel Hermansyah)," tulis pengusaha asal Dili, Timor Leste, itu.
Pada Sabtu dini hari tadi, Aurel Hermansyah mendapat kejutan dari suami tercinta, Atta Halilintar, bersama Anang Hermansyah, Ashanty, dan Azriel Hermansyah. Mereka merayakan ulang tahun Aurel secara sederhana di kediaman Atta Halilintar.