Main Bola dengan Cucu, Sri Mulyani Jadi Kiper dan Berbahasa Inggris

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Sri Mulyani bersama suami, Tonny Sumartono membawa ketiga cucunya tamasya ke Monas pada akhir November 2019. Instagram.com/@smindrawati

Sri Mulyani bersama suami, Tonny Sumartono membawa ketiga cucunya tamasya ke Monas pada akhir November 2019. Instagram.com/@smindrawati

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani mengunggah video saat bermain bola dengan kedua cucu laki-lakinya. Mereka tampak bermain di halaman rumah yang ditutupi rumput dan dikelilingi aneka tumbuhan hijau.

"Oke," ujar Sri Mulyani saat menghalangi tendangan bola dari cucunya yang berbusana hitam dan celana pendek jeans ke arah gawang. Di percobaan gol selanjutnya, cucu tersebut berhasil memasukkan bola ke gawang yang dijaga nenek tercinta. 

Sementara cucu lainnya yang berbusana nuansa putih abu-abu juga berusaha membuat gol, tapi belum berhasil.  "Ah...," teriak Sri Mulyani saat berhasil menendang balik bola dengan kaki kirinya. "You need walk like this," timpal cucu berbusana hitam sambil mengangkat lutut kanannya.

Kemudian, Sri terdengar menyemangati kedua cucunya. "One more time. Ok, i'm gonna be ready now," ucapnya sambil mengambil bersiap-siap menjaga gawang yang diapit oleh dua kursi taman warna coklat gelap. Sang cucu pun tak mau ketinggalan, ia bersiap-siap sebelum menendang bola ke gawang. Sayangnya, ia belum berhasil membuat gol.

Baca juga: Bersahabat dengan Retno Marsudi, Sri Mulyani: Kawan Sejati, Sehati, Setujuan

Di babak selanjutnya, Sri Mulyani bertukar peran dengan cucunya yang berbusana hitam. Di sela-sela permainan, Sri memperhatikan ada kotoran yang menempel di bola yang akan ditendang cucunya. "What is that, hiuh...ada kotorannya," ucapnya sembari menendang bola ke luar area permainan. Tampak masih ada tiga bola di area permainan. "Oke, now," ujarnya sambil mengoper bola kek cucunya.

Di babak berikutnya, cucunya yang berbusana putih abu-abu menjadi kiper. Sayangnya, cucunya yang satu lagi tak berhasil membuat gol karena bola jatuh di samping gawang. "Off, that's off," tutur Sri yang berbusana baju lengan panjang warna hitam dan celana panjang abu-abu sambil berjalan.

"Jeda sejenak. Menendang waktu. Semoga pandemi segera berlalu," tuturnya di keterangan video Instagram Rabu pagi, 11 Agustus 2021.

Melihat unggahan keakraban Sri Mulyani dan kedua cucunya, sejumlah warganet mendoakan kesehatan mereka selama pandemi Covid-19. Ada pula warganet yang memuji ketangkasan Sri menjaga gawang.

Baca juga: Sri Mulyani Maknai Tahun Baru Islam, Hijrah dan Berjuang Lebih Baik

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."