CANTIKA.COM, Jakarta - Sama seperti aktor dan aktris lainnya, aktris Shin Min Ah melakukan riset atau observasi untuk mendalami perannya di drama korea Hometown Cha-Cha-Cha yang baru tayang akhir pekan silam. Di drama komedi romantis itu, ia berperan sebagai Yoon Hye-jin, dokter gigi yang pragmatis dan memegang teguh prinsip hidupnya. Setelah pindah dari Seoul dan membuka kliniknya sendiri di desa tepi laut Gongjin, ia bertemu dengan Hong Du-sik (Kim Seon Ho), pengangguran serba bisa dan diandalkan oleh seluruh warga di desa tersebut.
Sebagai bagian dari observasi peran, Shin Min Ah datang untuk kontrol ke dokter giginya. Selama di klinik, dia mengamati gerak-gerik dan ekspresi dokter gigi saat bekerja.
"Saya juga mengobservasi suasana di sekitar dokter gigi, saya juga berusaha memahami perasaan karakternya," ungkapnya.
Shin Min Ah mengaku sejak pertama membaca skenario Hometown Cha-Cha-Cha sudah langsung jatuh cinta dengan karakter Hye Jin. "Itulah alasan pertama kenapa saya terlibat di sini," tutur Shin Min Ah dalam konferensi pers daring pekan kemarin.
Selain itu, ia mengungkapkan saat ini sedang rindu kembali berakting di drama komedi romantis. Dijuluki "Ratu Komedi Romantis", dia merasa senang bisa kembali setelah mencicipi drama genre lain selama beberapa tahun belakangan.
Hometown Cha-Cha-Cha berlatar di sebuah desa tepi laut fiktif bernama Gongjin. Aslinya, tempat ini merupakan kota pelabuhan Pohang yang indah. Mulai dari pantai hingga berbagai lokasi desa yang menakjubkan akan memanjakan mata. Shin Min Ah pun mengutarakan betapa bahagianya bisa bekerja di lokasi itu karena memberinya energi saat lelah bekerja. Hometown Cha-Cha-Cha tayang setiap hari Sabtu pukul 9 malam di tvN dan Netflix.
Baca juga: Alasan Kamu Harus Nonton Hometown Cha-Cha-Cha, Chemistry Pemain dan Alur Cerita
ANTARA | ECKA PRAMITA