Jika Bertengkar, Shandy Aulia: Saya dan Suami Tidak Meninggalkan Rumah

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Pasangan Shandy Aulia dan David Herbowo harus menunggu dengan sabar selama kurang lebih 7,5 tahun sebelum akhirnya Shandy dinyatakan hamil pada pertengahan 2019. Kini keduanya pun tengah berbahagia dengan kehadiran sang putri kecil yang lahir pada 12 Februari 2020 lalu. instagram.com/shandyaulia

Pasangan Shandy Aulia dan David Herbowo harus menunggu dengan sabar selama kurang lebih 7,5 tahun sebelum akhirnya Shandy dinyatakan hamil pada pertengahan 2019. Kini keduanya pun tengah berbahagia dengan kehadiran sang putri kecil yang lahir pada 12 Februari 2020 lalu. instagram.com/shandyaulia

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Selama hampir 10 tahun berumah tangga dengan David Herbowo, aktris Shandy Aulia tak menutupi ada saat-saat mereka bertengkar. Menurutnya, pertengkaran salah satu cara lebih mengenal satu sama lain. Oleh karena itu, ia menyebut pertengkaran sebagai "bumbu" dalam pernikahan.

"Pasti adalah (bertengkar), rumah tangga gak berantem itu tidak mungkin. Itu kayaknya hambar, katanya. Kita berantem gedebak gedebuk juga pernahlah," katanya dikutip di kanal YouTube Venna Melinda Channel, Rabu, 1 September 2021.

Jika pertengkaran terjadi, Shandy dan suami punya kesepakatan yang selalu diterapkan, yaitu tak pergi meninggalkan rumah dan tetap tidur di kamar yang sama.

"Cuma kita punya prinsip, kalo berantem tidak boleh meninggalkan rumah, itu sudah pasti. Kalo berantem, tidak boleh tidur pisah kamar, tetap seranjang," tutur perempuan 34 tahun ini.

Shandy mengaku biasanya ia dan suami tidak bertengkar dalam waktu lama. Mereka berdua berusaha berdiskusi tanpa gengsi. "Yaudah kita saling tegur sapa, gak usah ada gengsi. Capek deh," imbuhnya.

Bagi Shandy, di tengah kehidupan yang kompleks dan sulit, lebih baik menyelesaikan konflik secara bersama-sama dan mensyukuri berkah yang diberikan Tuhan. Ia pun mengungkapkan dari kesalahan yang mereka perbuat bisa jadi pelajaran ke depan dan momen mereka tumbuh sebagai pasangan.

(kiri ke kanan) Shandy Aulia dan suami, David Herbowo. Instagram/@shandyaulia

Bicara soal sosok suami, Shandy mengaku David bukan tipe suami yang romantis. Sejak mereka berpacaran, David selalu bersikap realistis dan apa adanya. 

"Suamiku bukan tipe romantis, bener-bener jauh dari romantis. David itu orang yang sangat sangat realistis banget. Dari pacaran dia selalu bilang, what you see what you get," bintang film Eiffel I'm in Love ini.

Shandy mengaku memahami sikap David yang tak romantis, bahkan ia bersyukur karena suaminya menunjukkan apa adanya ia sedari awal berkenalan. Selain itu, di mata Shandy, David disebut pria yang mandiri. Tumbuh besar di luar negeri salah satu faktor yang memupuk sikap itu, lanjut Shandy.

"Dia gak nuntut istri harus masak, istri harus begini. (contohnya) jika tidak ada makanan di rumah, ia bisa pesen sendiri. Kita ngurus anak juga bareng," ucapnya.

Tak hanya kemandirian, Shandy juga bersyukur atas kedewasaan David. Menurutnya, pria yang lebih tua 11 tahun darinya itu memegang penuh komitmen dan tanggung jawab dalam rumah tangga.

Shandy Aulia dan David Herbowo menikah pada 12 Desember 2011. Mereka berpacaran sekitar tahun sebelum sepakat menikah. Perkenalan awal mereka berdua berkat seorang teman. Kini, mereka dikaruniai anak perempuan yang diberi nama Claire Herbowo pada 12 Februari 2020.

Baca juga: Dinner Bareng Suami, Shandy Aulia Berdoa Bisa Lakukan Hal Ini hingga Tua

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."