Gaya Cinta Laura Pidato di Acara Kementerian Agama, Pakai Outer Batik

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Cinta Laura saat menghadiri acara di Kementerian Agama. Foto ini diunggah di Instagram Kamis, 23 September 2021. Foto: Instagram/@claurakiehl

Cinta Laura saat menghadiri acara di Kementerian Agama. Foto ini diunggah di Instagram Kamis, 23 September 2021. Foto: Instagram/@claurakiehl

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris dan penyanyi, Cinta Laura mengunggah foto dan video dirinya saat menghadiri acara Kementerian Agama pada Rabu malam, 22 September 2021. Menilik unggahan di akun Instagram Menteri Agama, Yaqut Cholil Qaumas, acara tersebut merupakan malam aksi moderasi beragama. 

"Saksikan Malam Aksi Moderasi Beragama nanti malam pukul 19.30 WIB di akun medsos @kemenag_ri Bersama Mendagri, Mendikbud Ristek, Ketua Komisi VIII DPR RI dan bintang tamu @claurakiehl," bunyi keterangan yang diunggah pada Rabu, 22 September 2021.

Cinta Laura mengaku tak pernah menyangka akan diundang Menteri Agama untuk memberikan pidato kepada orang-orang kementerian mengenai pendapat anak muda tentang moderasi beragama. Oleh karena itu, ia merasa bersyukur dan terhormat atas kesempatan yang diberikan.

"Sebagai satu-satunya perempuan dan non-politician yang memberikan orasi tadi malam, saya merasa sangat terhormat dan bersyukur didengar opininya oleh banyak sekali orang-orang hebat," ujar perempuan 28 tahun ini.

Kemudian ia berterima kasih kepada Menteri Agama beserta istri, Enny Yaqut, dan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim. 

Dalam foto yang diunggah di Instagramnya Kamis pagi ini, tampak Cinta memakai luaran atau outer batik coklat dipadu dengan busana hitam. Ia melengkapi penampilannya dengan kalung panjang yang dihiasi liontin bentuk wayang. Anting huggie keemasan tampak menghiasi telinganya.

Rambutnya yang panjang dikuncir tinggi ala ponytail Ariana Grande. Riasan wajahnya tak terlihat utuh karena memakai masker putih selama acara. Hanya terlihat riasan di area matanya kecoklatan senada dengan busananya.

Menilik unggahan Instagram Storiesnya, Cinta mengunggah ulang unggahan akun @n.octavia13 yang memvideokan dirinya saat berpidato. Terdengar Cinta sedikit membahas tentang radikalisme dan cara mengimplementasi keberagaman terutama beragama.

"Karena pemahaman yang terbatas dan pemikiran yang tidak kritis. Orang-orang terjebak dengan cara berpikir di mana mereka telah memanusiakan Tuhan. Merasa memiliki hak mendikte kemauan umum, merasa tahu pikiran Tuhan, dan merasa berhak bertindak atas nama Tuhan. Inilah akhirnya yang sering kali berubah menjadi sifat radikal," petikan pidato Cinta Laura.

Baca juga: Alasan Cinta Laura Selektif Pilih Peran di Film, Pemberdayaan Wanita yang Utama

 
Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."