Curhat Sri Mulyani Pakai Sepatu Troso: Teringat Sahabatku, Menlu Retno Marsudi

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Sri Mulyani bersama sahabatnya, Retno Marsudi kompak memakai sepatu tenun troso. Foto: Instagram/@smindrawati

Sri Mulyani bersama sahabatnya, Retno Marsudi kompak memakai sepatu tenun troso. Foto: Instagram/@smindrawati

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Menteri Keuangan, Sri Mulyani kerap membagikan aktivitas hariannya, selain informasi terkait Kementerian Keuangan di akun media sosialnya. Yang terbaru, ia membagikan kisahnya memakai sepatu tenun ikat troso dari Jepara, Jawa Tengah. Sri mengatakan kala memakai sepatu tersebut teringat sahabatnya, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi yang suka memakainya.

"Retno, Aku dan Sepatu Troso. Sahabatku Menlu @retno_marsudi suka memakai sepatu warna warni," tulisnya di Instagram, Sabtu, 29 Januari 2022.

"Waktu melihat sepatu Troso buatan eLTa (Laris Tenun) -UMKM Jepara milik Muhammad Syukron Ali - saya teringat @retnomarsudi Aku beli sepatu Troso warna merah hitam untuk sahabatku, dan untuk aku warna hitam abu-abu," sambungnya.

Sebagai informasi, tenun ikat troso atau kain ikat troso adalah kriya tenun Jepara, tepatnya dari Desa Troso. Tenun ikat troso berupa kain yang ditenun dari helaian benang pakan atau benang lungsin yang sebelumnya diikat dan dicelupkan ke dalam zat pewarna alami.

Kembali ke unggahan Sri Mulyani, di foto tersebut tampak ia bergaya monokrom dengan atasan batik dan celana panjang hitam. Sementara Retno Marsudi memakai gaun midi warna biru tua dan bando beludru merah. Keduanya kompak memakai kacamata andalannya.

Ia kemudian mengatakan mereka kompak memakainya pada Jumat kemarin. Ia juga memberikan testimoni bahwa sepatu tersebut enak dipakai dan cantik modelnya.

"Enak dipakai, empuk. Cantik warnanya dan bagus modelnya," imbuhnya.

Di penghujung keterangan unggahannya, ia menjabarkan eLTa adalah UMKM dari dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Indonesia (APBN).

"eLTa adalah UMKM nasabah UMi (Ultra Mikro) -Dana APBN (#uangkita) yang dikelola Pusat Invetasi Pemerintah (PIP) ditujukan untuk memberikan akses modal bagi usaha kecil yang belum mampu mengakses permodalan dari Bank," ucapnya.

"Kalau semua perempuan Indonesia membeli dan memakai produk sepatu UMKM Indonesia- maka UMKM Indonesia bangkit dan ekonomi Indonesia kuat," ajaknya.

Semoga teman Cantika tertarik membeli beberapa sepatu troso seperti yang diimbau Menkeu Sri Mulyani. Jadi, bertambah koleksi sepatu kamu buatan lokal yang kece.

Baca juga: Gaya Santai Sri Mulyani Bertemu Reza Rahadian, Bahas Beasiswa Perfilman

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."