CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris, Cut Meyriska mengaku lebih mudah cemburu ketimbang Roger Danuarta, suaminya. Ia lebih suka mengungkap apa pun yang dirasa saat melihat Roger berinteraksi dengan lawan jenis. Sementara Roger kebalikannya, aktor 39 tahun itu kerap memendam dan baru mengutarakan cemburunya beberapa hari kemudian.
"Kalo aku terlihat, aku langsung ngomong. Jadi, aku tipenya gak suka segala sesuatu aku pendem atau aku diem, enggak. Aku tuh aku omongin, abis itu aku lupa," ungkapnya saat ia dan Roger menjadi bintang tamu vlog Klik Kulik episode 35 yang diunggah di kanal Youtube fotografer Rio Motret, Selasa, 15 Februari 2022.
"Jadi, dikasih tau. 'Aku gak suka kamu begini begini'. Kalo dia (Roger), seminggu diemin aku (jika cemburu)," sambung perempuan 28 tahun asal Aceh itu.
Chika sapaan akrabnya lanjut mengisahkan bahwa Roger biasanya mendiamkan ia selama seminggu jika ada hal yang kurang sreg di hatinya ataupun cemburu. Jika ditanya mengapa ia lebih pendiam, ia akan mengatakan tidak ada apa-apa. Tetapi seminggu kemudian ia utarakan unek-eneknya. Walhasil, karena peristiwa itu sudah lampau terjadinya, Chika pun kerap lupa kejadian persisnya.
"Dia baru ngomong 'aku suka gak suka kamu sama yang ini, begini-begini'. Ah, yang mana. Mohon maaf, tunggu-tunggu ini sudah seminggu deh, udah lama banget. Udah kelewatan dan aku ampe lupa. Kalo dia seperti itu," kenang Chika yang tengah mengandung anak kedua.
Cut Meyriska bersama suami, Roger Danuarta, di vlog KliKulik yang diunggah di kanal Youtube Rio Motret pada Selasa, 15 Februari 2022. Foto: tangkapan layar Youtube
Mendengar pernyataan sang istri, Roger pun mengamini. Ia menjelaskan bahwa diamnya ia selama seminggu untuk menakar perasaannya, apakah ia perlu cemburu atau tidak.
"Kayak gue mesti cemburu gak sih. Kayaknya enggak deh, tapi gini, tapi gini," imbuh Roger sambil tertawa.
Bicara soal rahasia romantis mereka, Roger menyebut mengendalikan ego masing-masing salah satu kuncinya. Ia menyebut kiat tersebut terinspirasi dari wejangan aktor kawakan Indro Warkop.
"(pesan) Pa'de Indro, dia kasih nasihat ke kita yang kita ingat. Dalam sebuah rumah tangga itu kan ada dua budaya yang sangat berbeda, cara hidup berbeda, latar belakang berbeda. Kenapa bisa bersatu dan benar-benar awet, karena masing-masing dari mereka melepas setengah diri mereka untuk menerima setengah budaya baru," tukasnya.
"Jadi, lebih bisa mengurangi ego, lebih bisa toleransi, ikhlas, tulus," tambah bintang sinetron 7 Manusia Harimau itu.
Cut pun setuju dengan sang suami, dengan menambahkan pentingnya komunikasi terbuka. "Komunikasi nomor satu, segala sesuatu harus dibicarakan. Mau suka, enggak suka, atau apa pun. Jadinya, gak ada yang kependem. Karena kalo kependem, numpuk nanti meledak," pungkasnya.
Sebagai informasi, Cut Meyriska dan Roger Danuarta menikah pada 17 Agustus 2019. Pasangan ini telah dikaruniai anak laki-laki bernama Shaquille Kaili Danuarta (1 tahun 7 bulan).
Baca juga: Roger Danuarta Detail saat Mengasuh Anak, Cut Meyriska: Aku Kayak Ibu Sambung