Kunci Membuat Udang Bakar Menurut Koki, Pentingnya Dibalik dan Jangan Ditumpuk

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi udang bakar. Foto: Pixabay.com/mhollaen

Ilustrasi udang bakar. Foto: Pixabay.com/mhollaen

IKLAN

CANTIKA.COM, JakartaUdang bakar adalah salah satu makanan paling enak yang bisa Anda masak di atas api. Hidangan ini cepat dibuat, mudah pula dimakannya. Dan, udang bakar dapat menyatu dengan sebagian besar makanan sebagai hidangan utama, hidangan pembuka, atau bahkan camilan.

Untuk membakar udang, dibutuhkan panggangan yang sudah dipanaskan dengan api sedang (propana atau arang boleh), dengan rak panggangan yang bersih. Saat panggangan sedang memanas, tepuk-tepuk udang hingga kering dan bumbui, atau, jika Anda sudah mengasinkan udang terlebih dahulu, keluarkan dari rendaman dan diamkan sejenak agar saus ekstra tidak gosong dalam api.

"Saat membakar udang, sangat penting untuk memantau dan membaliknya, gunanya mencegah udang terlalu matang," saran koki dan ahli makanan laut, Mike Price, dari Mary Lane, The Clam, dan Market Table New York dikutip dari Real Simple, Selasa, 22 Maret 2022.

Untuk lama bakaran di atas api tergantung pada ukuran udang Anda. Price menyarankan membakar setiap sisi udang di atas api selama satu hingga dua menit.

"Setelah dimasak sesuai keinginan Anda, pastikan untuk memisahkan udang, tidak menumpuknya di atas satu sama lain. Sebab jika ditumpuk akan memungkinkan proses memasak berlanjut dan dapat menyebabkan udang terlalu matang,"  imbaunya.

Jika udang yang Anda bakar ukurannya lebih kecil, masak dengan tusuk sate atau bahkan di keranjang panggangan atau panci besi untuk memastikan udang tidak jatuh melalui panggangan.

Jenis Udang yang Disarankan untuk Dibakar

Hampir semua udang bisa dibakar, tetapi beberapa udang lebih lezat rasanya saat dipanggang. Menurut koki Price, udang liar lebih baik daripada udang budidaya. Terutama udang liar dari Teluk Meksiko atau Carolina, tambahnya.

Pilihan Bumbu untuk Udang Bakar

Hampir semua bumbu cocok pada udang! Dari kari Old Bay, sambal, sriracha, chipotle, bawang putih, jahe, dan garam dan merica. Koki Price juga suka menggunakan jeruk, seperti jeruk nipis, lemon, dan jeruk, untuk membumbui udang. Dan tidak peduli bumbu apa yang dia pilih, Price juga selalu menggunakan lemak, seperti minyak zaitun, untuk memberi rasa dan mengunci kelembapan daging udang.

Cara Membakar Udang yang Sudah Dibekukan

Jika Anda akan membuat udang bakar dari udang beku di lemari pendingin, terlebih dahulu dicairkan. "Setelah itu dikupas dan dihilangkan uratnya, diasinkan, lalu dibakar," kata Price. Jika Anda kekurangan waktu, masukkan udang beku ke dalam semangkuk air keran, buang airnya setiap 10 menit sampai udang cair, yang akan memakan waktu kurang dari satu jam. Setelah itu, udang siap dibakar.

REAL SIMPLE

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."