5 Tips Liburan Keluarga, Pilih Destinasi Wisata Ramah Anak

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Ilustrasi liburan keluarga (pixabay.com)

Ilustrasi liburan keluarga (pixabay.com)

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Traveling atau liburan keluarga bisa membuat hubungan antara anak dan orang tua lebih harmonis dan dekat. Selain untuk mempererat silaturahmi, jalan-jalan bersama anak juga bisa dijadikan rehat dari kesibukan pekerjaan.

Namun, tak bisa dipungkiri sebagian orang tua kerap merasa malas dan repot jika ingin mengajak anaknya jalan-jalan. Hal ini terjadi biasanya karena orang tua khawatir anak akan rewel dan tidak nyaman saat bepergian.

Sebagai salah satu solusi untuk mengatasi kekhawatiran Anda, coba praktikkan tips dan trik traveling serunya bersama anak-anak dari siaran resmi Pegipegi dan @ayahkehotelyuk, Senin, 11 Juli 2022. 

1. Persiapkan kebutuhan

bayi Sebelum melakukan perjalanan, Anda perlu mempersiapkan beberapa kebutuhan anak secara lengkap antara lain pakaian, susu, makanan ringan, peralatan makan bayi, popok, obat-obatan, dan lainnya. Perlu diingat, obat-obatan anak adalah hal yang paling wajib dibawa saat bepergian. Jangan lupa untuk membawa mainan favorit si kecil agar tidak bosan selama perjalanan.

2. Temukan destinasi wisata ramah anak

Sebelum memutuskan destinasi wisata, sebaiknya diskusikan dengan anak agar destinasi wisata yang ingin dikunjungi juga sesuai dengan yang diinginkan. Hal ini bertujuan untuk mengurangi resiko anak rewel minta pulang. Temukan destinasi wisata yang menarik dan ramah anak, seperti kebun binatang. Biasanya orang tua suka berada di destinasi yang instagramable untuk berfoto, namun tidak demikian dengan anak-anak. Anak-anak akan merasa bosan ketika datang ke tempat wisata hanya untuk berfoto karena mereka lebih suka bermain.

3. Pilih akomodasi yang ramah anak

Selain tempat wisata, sebaiknya juga mencari hotel yang ramah anak agar mereka merasa nyaman menginap di hotel tersebut. Salah satu caranya, cari fasilitas hotel yang menawarkan kolam renang dan taman bermain. Anak akan merasa senang dan tidak rewel ketika melakukan aktivitas yang menyenangkan seperti berenang. Cari juga hotel yang dekat dengan tempat wisata yang ingin dikunjungi agar aksesnya lebih mudah dijangkau.

4. Pilih tempat makan sesuai kebutuhan anak

Sebelum makan di restoran, ada baiknya mencari tahu menu yang ditawarkan restoran tersebut. Saat ini, Anda dapat melihat menu di restoran tertentu melalui aplikasi online atau mengunjungi Instagram resmi restoran tersebut. Lihat apakah menu restoran sesuai dengan minat anak Anda. Anak-anak sering pilih-pilih makanan, jadi Anda harus pintar-pintar memilih restoran. Anda juga bisa mengajak anak-anak untuk memilih menu dan restoran yang mereka inginkan.

5. Perhatikan protokol kesehatan

Meski sudah ada relaksasi COVID-19, bukan berarti Anda bebas membawa si kecil kemana-mana. Tetap harus memperhatikan protokol kesehatan mulai dari memakai masker hingga membawa hand sanitizer, tisu basah, dan tisu kering. Selain itu, Anda juga bisa menghindari tempat wisata yang ramai pengunjung. Ini karena anak-anak memiliki kekebalan yang lebih rendah daripada orang dewasa.

Baca: Keluarga ala Jessica Simpson, Tentang Nostalgia dan Kebersamaan

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."