CANTIKA.COM, Jakarta - Momen Hari Batik Nasional banyak diperingati oleh sejumlah masyarakat, termasuk juga sederet selebritis. Salah satunya ialah Raline Shah, yang diketahui kerap mengunggah outfit dari brand lokal. Kali ini Raline turut merayakan Hari Batik dengan mengunggah foto saat ia berbatik.
Pemeran film Surga yang Tak Dirindukan ini tampak anggun mengenakan kebaya klasik warna coklat muda yang dipadukan dengan kain batik dan selendang bercorak senada Terdapat sentuhan aksesori berupa anting dan brooch melengkapi penampilan Raline Shah.
Perempuan tahun ini menuliskan di keterangan fotonya bahwa hari ini adalah hari perayaan nasional Indonesia untuk memperingati penetapan batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpiece Of the Oral & Intangible Heritage Of Humanity) pada tanggal 2 Oktober 2009 oleh UNESCO.
Menurut Raline, batik adalah kekayaan budaya bangsa asli Indonesia. Setiap motifnya menghadirkan makna akan keindahan serta keberagaman nusantara, sejarah dan nilai-nilai tradisi yang berharga. "Selembar karya besar yang dihasilkan dari ketekunan, ketilitian dan kesabaran. Mari kita pelihara agar tetap mempesona hingga akhir masa." lanjutnya.
Di akhir keterangan, Raline juga mengucapkan selamat Hari Batik Nasional dan mengimbau para followersnya untuk mengenakan batik. "Selamat Hari Batik Nasional, cintailah budaya dan tradisi Indonesia. Jangan lupa pakai batikmu hari ini."
Sebagai informasi, perkembangan batik belakangan ini bisa dikatakan cukup memuaskan. Kain batik telah menunjukkan eksistensi dengan ragamnya yang menarik. Batik tak lagi menyinggahi ruang-ruang eksklusif, tetapi telah menjelma dalam berbagai gaya. Tak heran jika banyak orang yang terlanjur asyik memakai batik.
Tujuan utamanya bukan untuk membuat banyak orang menjadi lebih hapal dengan ragam motif batik serta sejarah dan artinya, tetapi lebih mendasar lagi yaitu bagaimana memahami batik dalam sanubari yang dapat mencakup dimensi yang lebih mendalam dari sekadar estetika.
Baca: Hari Batik Nasional, Intip Potret Pembeli di Pusat Batik Nusantara Thamrin City
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika