CANTIKA.COM, Jakarta - Jin BTS mulai jalani wajib militer atau wamil di Korea pada 13 Desember 2022 setelah menyelesaikan lima minggu pelatihan di kamp pelatihan divisi infanteri garis depan di Yeoncheon, Provinsi Gyeonggi. Salah satu personil Bangtan Boys atau BTS itu ditugaskan sebagai asisten instruktur latihan sebagai posisi militer permanennya. Tanggung jawab utama asisten instruktur yakni mendisiplinkan rekrutan dan mendemonstrasikan latihan.
Hanya segelintir prajurit yang dipilih di setiap divisi, dan posisi itu membutuhkan kualifikasi ketat. Untuk dipilih, prajurit harus melamar posisi saat pelatihan dan lulus pemeriksaan fisik dan wawancara. Biasanya, posisi tersebut sering ditawarkan kepada prajurit yang menunjukkan kinerja luar biasa selama pelatihan.
Jin nantinya melanjutkan pengabdiannya di pusat pelatihan perekrutan Divisi Infanteri ke-5, tempat dia menerima pelatihannya, kata pejabat militer pada Jumat pekan lalu.
Sebenarnya, tidak jarang selebritas dipilih sebagai asisten pengajar. Hyun Bin, Chun Jung-myung, Yoo Seung-ho, Go Kyung-pyo, Ok Taec-yeon dari grup idola K-pop 2PM, dan Im Si-wan dari grup idola K-pop ZE:A juga menjabat sebagai asisten tentara.
Setelah menyelesaikan pelatihan dasar, Jin mengunggah serangkaian foto di Weverse, platform yang digunakan idola K-pop untuk berkomunikasi dengan penggemar.
"Aku menikmati hidupku. Aku mengunggah foto setelah mendapat izin dari militer. ARMY, berbahagialah dan jaga diri kalian," tulisnya.
Dia dijadwalkan menyelesaikan wajib militer pada 12 Juni 2024, dan personel BTS lainnya juga akan segera memulai layanan militer mereka.
ARMY Diminta Tidak Kirim Surat dan Hadiah ke Kamp Pelatihan Jin BTS
Agensi BIGHIT MUSIC meminta kepada ARMY, sebutan para penggemar BTS, untuk untuk tidak mengirimkan apa pun melalui surat kepada Jin selama Wamil. BIGHIT MUSIC akan membantu memastikan bahwa Jin dapat memeriksa sendiri semua pesan hangat yang ditinggalkan penggemar di Weverse menggunakan tagar #Dear_Jin_from_ARMY.
"Tolong jangan mengirim surat dan hadiah bahkan setelah dia menyelesaikan pelatihan rekrutmen militernya dan ditempatkan di pangkalan militernya," tulis agensi tersebut.
Pesan Jin BTS sebelum Masuk Wamil
Sebelum masuk Wamil, Jin menuliskan pesan untuk ARMY di Weverse. Ia meminta penggemar tidak ada yang datang ke kamp pelatihannya, demi keselamatan mereka sendiri.
"Kalian tidak bisa datang ke kamp pelatihan, akan ada banyak orang lain di sana selain saya, dan mungkin berbahaya karena kekacauan. Aku mencintaimu, tentara," kata Jin.
Big Hit Music juga kembali mewanti-wanti ARMY agar tidak turut mengantar Jin lantaran ia akan diantar keluarga dan semua member BTS. Big Hit kemudian membagi foto dan video saat enam anggota BTS lainnya melepas Jin dengan penuh keharuan. Jungkook disebut yang paling sedih hingga menutup rapat wajahnya yang galau ditinggal 'kakaknya.'
Jin BTS lahir pada 4 Desember 1992. Usianya kini 31 tahun versi perhitungan Korea.
Baca juga: BTS Bersiap Wajib Militer, Rencana Eksis jadi Grup Lengkap Tahun 2025
ANTARA | MARVELA
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika