Suga BTS Gelar Konser Solo Perdana di Indonesia, 26-28 Mei 2023

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Suga BTS. Foto: Instagram/@bts.bighitofficial.

Suga BTS. Foto: Instagram/@bts.bighitofficial.

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Ada kabar terbaru dari salah satu personel grup Bangtan Boys (BTS). Min Yoon-gi atau dikenal sebagai Suga BTS bakal menghelat konser solo perdana di beberapa negara. Dan, Indonesia salah satu negara yang dituju rapper BTS itu.

Dikutip dari akun Twitter BigHit Music, pada Selasa, 14 Februari 2023, jadwal konser solo Suga BTS diumumkan. Pria yang juga memiliki nama panggung sebagai Agust D itu akan memulai tur di Amerika Serikat pada 26 April hingga 17 Mei 2023.

Dia kemudian dijadwalkan tampil di Indonesia selama tiga hari yakni pada 26 - 28 Mei 2023. Dijadwalkan konser tersebut dihelat di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD Hall 5-6, Tangerang.

Setelah itu, Suga bertolak ke Bangkok, Thailand pada 10 - 11 Mei 2023, dan Singapura selama dua hari pada 17 dan 18 Mei 2023.

Suga BTS juga nantinya menggelar konser di Korea Selatan pada 24 dan 25 September, sebelum bertolak ke Jepang untuk acara serupa yang waktunya diumumkan pada kemudian hari.

Beberapa waktu lalu, Suga mencatatkan capaian positif melalui video musik kolaborasinya dengan penyanyi PSY, That That. Video ini seperti disiarkan Soompi mencapai tonggak sejarah baru pada 31 Januari 2023 dengan penayangan melampaui 400 juta kali di YouTube setelah dirilis 276 hari dan 19 jam atau sembilan bulan.

That That merupakan video musik solo kedua Suga BTS setelah Daechwita, dan video musik kelima PSY yang melampaui 400 juta penayangan setelah Gangnam Style, Gentleman, Oppa is Just My Style, dan Daddy.

Pilihan Editor: 7 Member BTS Bikin Akun IG Personal, Hanya Suga yang Berani Buka Kolom Komentar

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."