CANTIKA.COM, Jakarta - Kulit kering dan sensitif salah satu masalah yang kerap dialami perempuan. Penyebabnya beragam mulai dari faktor genetik, usia, hingga lingkungan seperti paparan sinar matahari berlebihan, polusi, stres dan kebiasaan mandi yang kurang tepat. Lantas, bagaimana cara mengatasinya? Salah satunya memilih kandungan produk perawatan kulit atau skincare yang sesuai jenis kulit kering dan sensitif seperti oat. Apa saja manfaat oat untuk kulit kering dan sensitif? Tumbuhan dengan nama ilmiah avena sativa itu bermanfaat mengembalikan kelembapan kulit sekaligus menenangkan kulit yang gatal.
"Seperti kita ketahui, pH kulit normal, lebih ke arah asam. Oat berfungsi mempertahankan pH normal kulit, juga memiliki kandungan antioksidan di dalamnya," ujar Dr. dr. Fitria Agustina, dermatovenereologist ditemui dalam acara The Launch of Aveeno Skin Relief di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, pada Rabu, 8 Maret 2023.
Baca Juga:
Dokter Fitria juga menyebutkan oat kaya akan prebiotik yang berfungsi menyeimbangkan skin microbiome di kulit.
"Skin microbiome, mikrobiota yang ada di kulit kita secara normal, ada bakteri, virus, dan jamur yang hidup normal yang menjaga keseimbangan dan menjaga skin barrier," jelasnya.
Ia juga mengatakan oat bisa melembutkan kulit, anti peradangan, dan menenangkan kulit gatal.
Baca Juga:
Manfaat oat untuk kulit berikutnya yang dipaparkan oleh dokter Fitria adalah oat bekerja lebih baik ketimbang ceramide dalam hal mencegah penguapan air di kulit.
"Ada beberapa riset yang membandingkan triple oat formula dengan ceramide untuk mengembalikan kelembapan kulit. Hasilnya bahwa dengan triple oat formula, air yang hilang dari permukaan kulit lebih rendah dibandingkan ceramide," tuturnya.
(dari kiri) Marieska Widhiana - Marketing Director J&J Consumer Health Indonesia, Zaskia Paramitha Setiyasari - Brand Manager Aveeno, Dr. dr. Fitria Agustina-dermatologist, Velove Vexia-Brand Ambassador Aveeno ditemui dalam acara "The Launch of Aveeno Skin Relief" di White Elephant, Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, pada Rabu, 9 Maret 2023. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri
Berkaca dari sederet kebaikan oat, sebagai holistic beauty brand, Aveeno meluncurkan rangkaian produk Aveeno Skin Relief yang diperkaya dengan new and improved triple oat complex formula untuk secara efektif dua kali melembapkan kulit kering dan sensitif dengan formula tidak lengket, sehingga dapat mencapai level baru kulit yang sehat.
"Perbedaan dari produk sebelumnya yang sudah bagus adalah secara formulasi, 50 persen oat lebih banyak, sehingga lebih efektif saat meresap ke kulit. Bukan cuma itu, melembapkannya dua kali lebih efektif, dan memberikan perlindungan hingga 72 jam," jelas Zaskia Paramitha Setiyasari, Brand Manager Aveeno.
Apa saja triple oat formula itu? Terdiri dari minyak oat atau oat oil yang membantu mengencangkan kulit, tepung oat atau oat flour untuk menjaga kelembapan kulit, dan ekstrak oat untuk menenangkan kulit sensitif.
Selain itu, rangkaian Aveeno Skin Relief juga diperkaya shea butter yang dapat melembapkan dan menenangkan kulit kering dan sensitif, serta membantu menjaga keseimbangan mikrobioma kulit. Produk ini juga telah teruji secara klinis efektif untuk mengatasi kulit kering dan sensitif, dermatologist tested dan memiliki formula bebas pewangi.
Dalam rangka peluncuran rangkaian New and Improved Aveeno Skin Relief, Aveeno juga menghadirkan pop-up booth dengan tema “The Power of Oats” yang berlokasi di Kota Kasablanka mulai tanggal 8 - 12 Maret 2023. Dengan mengunjungi pop-up booth Aveeno, para pengunjung dapat merasakan pengalaman menggunakan produk perawatan kulit yang dihadirkan Aveeno, melakukan skin check, serta menikmati penawaran spesial dengan berbagai hadiah menarik.
Pilihan Editor: 5 Makanan dan Minuman Ini Bikin Kulit Kering, Ada Gula dan Gorengan
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika