10 Buah Rendah Gula untuk Kesehatan Tubuh, Ada Blewah hingga Jambu Biji

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi blewah. Shutterstock

Ilustrasi blewah. Shutterstock

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Untuk menjaga kesehatan, khususnya kadar gula darah memperhatikan asupan yang dikonsumsi berperan penting. Menurut Mary Wirtz, ahli diet terdaftar dan ahli diet olahraga bersertifikat, ada baiknya mengonsumsi buah rendah gula secara moderat untuk mencegah lonjakan gula darah.Wirtz juga menyarankan mengurangi makanan yang mengandung gula tambahan, seperti permen, makanan penutup, dan soda, demi menjaga kesehatan secara keseluruhan.

Yuk, kita simak sejumlah buah rendah gula untuk menjaga kesehatan tubuh.

1. Jeruk

Ilustrasi lemon. Unsplash.com/Han Lahandoe

Buah lemon, limau, dan sebagian besar varietas jeruk lainnya memiliki kadar gula yang rendah. Itulah sebabnya Anda diimbau mengonsumsi langsung, diolah menjadi jus, ketimbang dalam bentuk jus kemasan. Mengingat ada kemungkinan tambahan gula. Buah citrus ini juga tinggi vitamin C untuk  mengurangi peradangan.

2. Buah Beri

Ilustrasi buah blueberry. Foto: Unsplash.com/Joanna Kosinska

Tidak mengherankan jika buah kelompok beri seperti blueberry, blackberry, raspberry, hingga strawberry termasuk buah tersehat yang bisa Anda makan. Selain buah rendah gula, buah beri juga kaya antioksidan, potasium, magnesium, vitamin C dan K, serat, serta prebiotik, yang bagus untuk kesehatan usus.

3. Kiwi

Ilustrasi kiwi. Unsplash.com/Lesly Juarez

Kiwi mungkin bukan yang paling populer di kalangan pecinta buah, tetapi kiwi memiliki lebih banyak manfaat gizi daripada yang mungkin Anda ketahui. Mirip dengan buah beri, kiwi adalah sumber antioksidan dan vitamin C yang bagus, juga mengandung serat dan rendah gula.

4. Blewah

Ilustrasi buah blewah. Pixabay.com/Jill Wellington

Blewah tidak hanya rendah gula, tetapi juga mengandung banyak potasium, yang penting untuk kesehatan jantung Anda.

5. Persik

Ilustrasi buah persik. Foto: Unsplash.com/LuAnn Hunt

Tahukah Anda bahwa buah persik adalah makanan super? Selain rendah gula, persik penuh dengan vitamin dan mineral penting, seperti vitamin A dan C, juga mengandung kalium, fluorida, serta zat besi. Selain mengemil buah persik, Anda bisa menambahkannya ke salad musim panas yang renyah atau memanggangnya untuk hidangan penutup yang lezat dan sehat.

Baca juga: 5 Buah Ini Bisa Turunkan Kolesterol Pasca Lebaran

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."