CANTIKA.COM, Jakarta - Seiring mulai dilonggarkannya aturan kegiatan baik di dalam maupun di luar ruangan, acara publik semakin banyak digelar mulai dari konser musik, berbagai festival hingga pameran seni. Terlebih tahun 2023 ini, masyarakat akan dimanjakan nonton konser musik dari artis mancanegara pun seperti susul menyusul. Mulai dari Blackpink, Red Velvet, Suga BTS hingga nanti Coldplay di akhr tahun.
Nah, tentu saja Sahabat Cantika memerlukan inspirasi atau tips fashion nonton konser musik yang nyaman dikenakan sepankang acara, agar tetap nyaman dan tidak kegerahan.
Marketing Manager Uniqlo Indonesia, Lisqia Lalantika mengatakan kalau bisa untuk perempuan cari busana yang nyaman, sesekali juga bisa girly sekaligus sporty. Sekarang lagi musim pakai celana pendek buat nonton konser, ia menyarankan untuk memilikh celana pendek dengan bahan nyaman.
"Tetap ya kalau soal gaya kembali ke style masing-masing penonton, kadang kan kita kepengen yang sporty, tapi ada sentuhan girly. Jadi dari belakang kaya sporty pas dair depan kelihatan girly," ucap Lisqia di Jakarta, Rabu, 17 Mei 2023.
Lisqia juga merekomendasikan bahan nyaman lainnya seperti atasan yangs udah innclude dengan bra sehingga terasa lebih nyaman karena hanya seperti pakai satu look. Jika untuk tambahan Sahabat Cantika bisa melengkapi dengan jaket tipis yang menyerap keringat. Selain berfungsi untuk dipakai, bisa juga untuk aksentuasi busana yang diikat di pundak atau pinggang.
Baca Juga:
Selain busana, jangan lupa tas multifungsi dengan ukuran kecil yang bisa memuat seluruh barang penting untuk dibawa nonton konser. Mulai dari aksesori nonton, charger, hingga air mineral agar tidak dehidrasi selama acara berlangsung.
Pilihan Editor: Sebelum Mengajak Anak Nonton Konser atau Olahraga, Pastikan Dulu Hal Ini
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika