6 Fakta Menarik Drama Korea Miraculous Brothers

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Miraculous Brothers.

Miraculous Brothers.

IKLAN

CANTIKA.COM, JakartaDrama Korea, Miraculous Brothers baru saja rilis pada tanggal 28 Juni 2023. Drama tema misteri ini tayang perdana di JTBC, salah stasiun televisi terkenal di Korea Selatan. Drama sebanyak 16 episode ini dibintangi oleh Jung Woo, Bae Hyun Sung, dan masih banyak aktor berbakat lainnya.

Mengutip dari Asianwiki, drama ini berkisah tentang seorang pria yang berbakat menulis novel, tapi hidup menyedihkan dengan dililit utang banyak, Yook Dong Joo (Jung Woo). Sambil menulis novel, dia bekerja paruh waktu untuk memperoleh penghasilan.

Suatu hari dia bertemu laki-laki misterius yang mengalami kecelakaan dan tidak dapat mengingat apa pun, bahkan nama dan umurnya. Pria tersebut, Kang San (Bae Hyun Sung) memiliki kemampuan istimewa dapat merasakan sakit dan keputusasaan orang lain serta membaca hati seseorang.

Yook Dong-Ju, yang hidup sengsara, memutuskan merawat Kang San. Dengan latar belakang berbeda satu sama lain, hubungan keduanya dapat berubah menjadi saudara.

Bukan cuma sinopsisnya, simak juga fakta menarik lain dari Miraculous Brothers yang sayang untuk dilewatkan.

1. Kolaborasi ke-11 Sutradara dan Penulis

Dikutip dari Soompi, 30 Juni 2023, Miraculous Brothers merupakan karya kolaborasi ke-11 dalam 24 tahun antara sutradara Park Chan Hong dan penulis Kim Ji Woo. Keduanya merupakan pasangan sutradara penulis yang kerap menghasilkan karya-karya luar biasa, seperti Beautiful World, The Lucifer, Memory Shark, dan sebagainya.

2. Momen Ajaib Dikemas Ringan

Sutradara Park menginginkan Miraculous Brothers dapat menggambarkan momen ajaib dalam hidup seseorang yang dikemas dalam drama ringan.

“Dalam karya-karya saya sebelumnya, saya menyinggung masalah sosial yang terjadi di kehidupan nyata. Jadi temanya lebih gelap.. kali ini saya ingin tampil dengan pendekatan yang lebih ringan," tuturnya.

"Ada kalanya Anda mengharapkan keajaiban sepanjang hidup. Ketika Anda berada dalam situasi yang tidak masuk akal karena alasan yang tidak dapat dipahami, Anda mengharapkan keajaiban. Saya mencoba mengabadikan momen itu untuk dimasukkan ke dalam seri ini.” ujarnya, dikutip dari The Korea Times.

3. Jung Woo Jatuh Cinta dengan Ceritanya

Diketahui bahwa aktor Jung Woo berperan sebagai Yook Dong Joo, penulis yang mengejar impiannya selama tujuh tahun. Dikutip dari The Korea Times, karakter tersebut akan menampilkan karakter yang dapat diterima dan memberi energi positif pada penonton.

Karakternya realistis, dan terkadang lucu juga unik, hal tersebut yang membuat Jung jatuh cinta dengan ceritanya dan terasa seperti takdir.

Selain itu, Jung juga menambahkan bahwa ia telah membuat keputusan yang tepat dalam mengambil pekerjaan ini dan merasa bahwa drama tersebut akan menjadi pilar dalam hidupnya.

"Saya berpikir bahwa saya membuat keputusan yang tepat untuk bergabung dengan pekerjaan ini dan bersemangat untuk bekerja dengan sesama bintang ... Saya merasa beruntung untuk mengambil bagian. Saya telah berakting selama 20 tahun dan saya merasa serial ini akan bertindak sebagai pilar dalam hidupku," tuturnya.

4. Debut Kim Dong Hoon

Kim Dong Hoon debut akting di Miraculous Brothers. Dalam syuting drama pertamanya, Kim Dong Hoon mengaku gugup dan sekaligus merasa terhormat dapat bermain bersama para senior yang dia kagumi.

"Merupakan suatu kehormatan untuk bekerja dengan senior yang biasanya saya kagumi. Saya sangat gugup karena ini adalah syuting drama pertama saya, tetapi berkat bantuan sutradara dan staf di lokasi, saya dapat syuting dengan menyenangkan", ujarnya, seperti dikutip dari HanCinema, Selasa, 27 Juni 2023.

5. Para Pemeran

Selain Jung Woo, Bae Hyun Sung, dan Kim Dong Hoon, Miraculous Brothers juga dibintangi Park Yoo Rim. Dia berperan sebagai Park Hyun Soo, detektif yang mengeklaim kasus pembunuhan dalam novel God Is Dead terjadi di kehidupan nyata. Sebab, kesamaan mencolok antara pembunuhan fiksi dan kehidupan nyata.

Sementara itu, Oh Man Seok berperan sebagai Kai, pria misterius yang identitasnya tidak diketahui. Belum terungkap kebenaran seperti apa yang dia tahu, tapi dia memegang kunci misteri yang dicari Dong Joo dan Kang San. 

Lee Ki Woo berperan sebagai Lee Myung Seok, pimpinan perusahaan penerbitan dan adik dari ketua grup Tae Kang, Lee Tae Man (Lee Sung Wook). Dia merupakan konglomerat industrial besar atau chaebol generasi kedua.

6. Ada Peningkatan Rating

Pada 30 Juni 2023, drama Miraculous Brothers mendapatkan sedikit peningkatan jumlah penonton dari episode keduanya. Menurut Nielsen Korea yang dilansir dari laman Soompi, drama misteri baru yang dibintangi Jung Woo dan Bae Hyun Sung naik ke rating nasional rata-rata 3,002 persen untuk siaran terbarunya.

Pilihan Editor: 5 Rekomendasi Drama Korea Terbaru untuk Menemani Akhir Pekan, dari Bitch X Rich hingga King The Land

AN NISA RISTIANTI | SOOMPI | HANCINEMA | THE KOREA TIMES

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."