Mengenal Manfaat Minyak Wortel Untuk Pertumbuhan Rambut

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Cantika.com

google-image
Ilustrasi Minyak Wortel/Canva

Ilustrasi Minyak Wortel/Canva

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Banyak cara untuk menstimulasi pertumbuhan rambut. Produk-produk perawatan rambut, biasanya diekstrak dari beragam tumbuhan, buah, sayur, biji-bijian dan masih banyak lagi. Memanfaatkan bahan-bahan dari alam terbukti memiliki banyak manfaat, khususnya bagi kesehatan rambut.

Salah satu jenis sayuran yang diolah menjadi minyak yang dapat mendorong pertumbuhan rambut adalah wortel. Seperti yang diketahui, wortel mengandung banyak vitamin A yang baik untuk kesehatan mata. Di samping itu, wortel ternyata juga bermanfaat untuk perawatan rambut. 

Mengenal Minyak Wortel

Bridgette Hill, pendiri Root Cause Scalp Analysis menjelaskan bahwa minyak wortel berasal dari penghancuran akar atau biji wortel dan direndam dalam minyak pembawa (seperti zaitun atau kelapa). 

Minyak wortel memiliki sifat biologis yang antimikroba dan antihipertensi, yang semuanya bagus untuk kulit kepala. Dengan kata lain, minyak wortel akan menghilangkan bakteri kotor (yang dapat menyebabkan ketombe atau menghambat pertumbuhan rambut) dan membantu menjaga rambut lebih kuat.

Melansir Healthline, minyak wortel adalah perawatan rambut yang tersedia dalam berbagai bentuk dan dapat diaplikasikan dengan berbagai cara. Banyak pengguna yang mengatakan bahwa minyak wortel membuat rambut lebih lembut, mempercepat pertumbuhan, melindungi rambut dari kerusakan, dan masih banyak lagi. 

Adapun minyak wortel tersedia dalam berbagai bentuk:

  • minyak atsiri yang berasal dari biji wortel
  • minyak yang berasal dari akar wortel
  • banyak produk dan perawatan yang bisa dibeli di toko

Minyak wortel mengandung vitamin A, vitamin E, dan beta karoten tingkat tinggi yang merupakan nutrisi penting untuk kesehatan rambut.

Manfaat Minyak Wortel

Dilansir dari laman Byrdie.com, minyak wortel memiliki beragam khasiat untuk rambut, yaitu:

Mendorong Pertumbuhan Rambut

Minyak wortel dapat membantu rambut tumbuh lebih cepat dan tebal dengan merangsang sistem folikel rambut. Dengan lebih sedikit kerusakan dan ujung rambut bercabang, rambut akan tumbuh lebih kuat dan mulai tumbuh kembali.

Mencegah Rambut Rontok dan Ujung Bercabang

Dengan meningkatkan sirkulasi darah, minyak wortel menyegel kutikula rambut dan memperkuat serat rambut, sehingga mencegah rambut rontok dan ujung bercabang.

Menjaga Tingkat Kelembaban pada Rambut dan Kulit Kepala

Minyak wortel dapat memperbaiki tekstur pada rambut, menjadikannya lebih berkilau, halus, dan lembut saat disentuh.

Menghilangkan Ketombe dan Kulit Kepala Kering

Karena memiliki banyak sifat antibakteri, minyak wortel dapat membantu melindungi dari berbagai bakteri dan jamur (seperti penyebab ketombe). Menggunakan minyak alami pada kulit kepala dapat merangsang produksi minyak atau sebum tubuh sendiri.

Manfaat tambahan minyak wortel yang dilansir dari Healthline adalah

Perlindungan dari Sinar UV dan Polusi

Vitamin dari wortel dapat memberikan efek perlindungan dari kerusakan luar ruangan, melindunginya dari sinar UV terberat dan polusi lingkungan. Dengan meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala, minyak wortel juga dapat menjaga kesehatan rambut dari akar hingga ujung.

Cara Menggunakan Minyak Wortel pada Rambut

Healthline menuliskan, minyak wortel bisa dipakai setidaknya dua kali seminggu. Minyak wortel yang sudah jadi bisa dibeli di toko, atau buat campuran sendiri dan mengaplikasikannya di rumah.

Contohnya, pada pembuatan masker rambut atau kondisioner sendiri, bisa dicampurkan dengan minyak esensial wortel. Tuangkan 3–4 tetes minyak esensial wortel dalam 2–4 sendok makan minyak kelapa (atau minyak pembawa lainnya seperti biji anggur). Usapkan ke seluruh rambut dan pijat kulit kepala. Kemudian, sisir hingga bersih, tutup dengan tutup plastik, dan diamkan selama satu atau dua jam sebelum dibilas dengan sampo.

Apabila mencari minyak wortel yang sudah jadi dalam bentuk produk, banyak toko yang menjual dalam bentuk minyak, serum, dan krim. 

Apakah Minyak Wortel Ampuh?

Menurut hasil anekdotal, ini hasil pemakaian minyak wortel pada rambut:

  • mengembalikan kelembapan pada rambut dan kulit kepala
  • menjinakkan rambut kusut
  • melembutkan dan menghaluskan tekstur
  • membantu rambut tumbuh lebih cepat
  • melindungi rambut dari kerusakan

Beberapa pengguna dengan rambut halus atau tipis mengatakan minyak wortel menambah bentuk. Sebagian dari mereka juga menatakan, hasilnya tampak langsung terlihat, atau mulai terlihat setelah satu atau dua aplikasi pertama.

Berdasarkan bukti anekdotal dan penelitian yang ada, minyak wortel mungkin bermanfaat jika digunakan secara berkala dan sering pada rambut dan kulit kepala.

Efek Samping Minyak Wortel

Dilansir dari laman Healthline, belum banyak penelitian mengenai risiko dan manfaat minyak wortel. Karena risiko yang dilaporkan bersifat anekdotal, sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum mulai menggunakan minyak wortel.

Seperti halnya produk atau suplemen topikal lainnya, minyak wortel memiliki risiko reaksi alergi. Sebelum mengoleskan minyak wortel ke rambut, lakukan uji tempel pada sedikit kulit, seperti area di bagian dalam lengan atau bagian belakang leher. 

Selalu encerkan minyak wortel dengan minyak pembawa seperti minyak biji anggur atau minyak kelapa sebelum mengoleskannya ke kulit. Biarkan selama setidaknya 24 jam untuk mengamati apakah apakah ada reaksi. Jika tidak ada, dibolehkan untuk melanjutkannya dengan menerapkan perawatan rambut. 

Apabila sedang mengalami reaksi alergi, segera hentikan penggunaan dan hubungi dokter.

Meskipun minyak wortel tampaknya tidak mengubah warna rambut berpigmen gelap menjadi oranye, penggunaan minyak wortel secara berlebihan dapat menyebabkan kulit kepala berubah menjadi oranye. Menggunakan minyak wortel terlalu sering pada rambut pirang atau rambut berwarna terang lainnya juga memiliki risiko yang sama. 

Dalam pengobatan tradisional, minyak wortel secara tradisional telah digunakan baik secara eksternal maupun internal. Risiko kesehatan terbesar yang ditimbulkan minyak wortel adalah kemungkinan efek psikoaktif karena sejumlah kecil komponen yang disebut miristisin. Efek psikoaktif apapun hanya akan dialami jika mengkonsumsi minyak wortel secara internal dalam jumlah banyak.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."