CANTIKA.COM, Jakarta - Di era hybrid atau bekerja dari rumah alias work from home, ruang kerja di rumah salah satu area terpenting bagi Anda. Dalam mendesainnya, tak sekadar mengutamakan sisi fungsional, tapi juga kenyamanan untuk meningkatkan produktivitas. Berikut beberapa tips mendesain ruang kerja di rumah menurut desainer interior Bobby Berk.
1. Pentingnya Pembatas
Meski bekerja dari rumah sudah menjadi kebiasaan masa kini, kita tetap harus menetapkan batasannya agar tidak berdampak buruk pada kesehatan mental Anda. Salah satu caranya adalah menggunakan pembatas di ruang kerja Anda.
“Anda dapat menutup pintu secara fisik jika Anda bekerja di ruangan terpisah, atau cukup menutup laptop Anda (dan idealnya menyimpannya di laci agar Anda tidak melihatnya)," ujar Berk dikutip dari Real Simple, 10 November 2023.
Anda juga dapat menambahkan pembatas ruangan atau memasang tirai untuk menutupi seluruh area kerja saat Anda siap mengakhiri malam.
2. Tata Letak Barang Sistematis
Jika Anda ingin meningkatkan produktivitas, sangat penting untuk menghilangkan gangguan.
“Tata ruang kerja di rumah menjadi sangat mudah untuk fokus dan meletakkan semua barang yang Anda perlukan berada dalam jarak dekat," sarannya.
Lalu, simpan semua barang yang mengganggu agar tidak terlihat. Tanpa alasan atau hambatan, Anda dapat memiliki ruang kerja di rumah yang benar-benar membantu Anda bekerja.
3. Meja dan Kursi yang Nyaman
“Pertama dan terpenting, Anda memerlukan permukaan kerja dengan ruang yang cukup untuk benda-benda yang mendukung pekerjaan seperti pena, kertas, dan folder. Jadi jangan ragu untuk membeli meja yang lebih besar itu," kata Berk.
Kursi juga merupakan salah satu elemen terpenting dalam ruang kerja di rumah. “Sangat penting juga memikirkan desain ergonomis,” kata sang desainer.
“Anda memerlukan kursi yang menopang punggung Anda dengan baik, memiliki sandaran tangan, dan dapat disesuaikan untuk menyelaraskan garis pandang Anda dengan layar komputer," tambahnya.
4. Rak atau Lemari Item Wajib
Ruangan harus ditata untuk membantu Anda tetap teratur, dan Berk mengaku memiliki banyak penyimpanan internal di kantornya.
“Ada rak dan lemari yang menempeli dinding, yang memungkinkan saya menyimpan semua jenis file, buku, kabel, dan apa pun yang telah saya kumpulkan dengan terorganisasi sepenuhnya.”
Jika Anda tidak dapat membuat rak yang menempel di dinding, bisa menggunakan rak buku atau lemari arsip untuk memastikan semuanya disimpan dengan rapi sesuai kategori.
5. Jangan Lupa Sentuhan Warna dan Dekorasi
Hanya karena ini ruang kerja di rumah, bukan berarti harus steril. Warna yang tepat dapat membantu meningkatkan produktivitas.
“Dalam hal warna, Anda dapat menambahkan warna-warna hangat untuk memberi energi dan menyegarkan yang membuat Anda merasa nyaman," sarannya.
Berk juga merekomendasikan untuk menghadirkan karya seni dan benda-benda yang inspiratif atau memiliki makna khusus, serta menambahkan tanaman. Apa pun yang membantu Anda tetap fokus.
“Hindari apa pun yang terlihat berlebihan atau terasa dingin. Anda mungkin menyukai kursi atau lukisan, tetapi jika kursi atau lukisan itu terasa tidak enak atau terus menarik perhatian Anda, itu bukan pilihan yang tepat,” ucapnya.
Pilihan Editor: 5 Tips Menata Ruang Kerja Sesuai Feng Shui, Coba Pakai 5 Elemen
REAL SIMPLE
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika