CANTIKA.COM, Jakarta - Anda mungkin sudah mengetahui dasar-dasar perawatan kulit, yakni pembersih wajah, pelembap, dan tabir surya. Selama Anda melakukan ketiga hal ini, maka kulit mendapatkan perhatian yang dibutuhkannya. Selain itu, ada langkah-langkah tambahan yang bisa Anda masukkan ke dalam rutinitas untuk meningkatkan perawatan diri. Menggunakan toner adalah salah satu langkahnya. Nah, untuk menyegarkan ingatan kita bersama, yuk kulik manfaat toner, jenis dan cara penggunaannya yang tepat.
Manfaat Toner untuk Kulit
Secara historis, toner adalah langkah astringen dalam rutinitas perawatan kulit Anda yang selanjutnya membersihkan dan mengelupas kulit. Namun, kita sudah benar-benar menjauh dari hal itu dalam beberapa dekade terakhir, dan fungsi toner baru telah menggantikannya.
Saat ini, toner jauh lebih lembut dan beragam, sehingga menjadikannya sebuah langkah yang bisa diterapkan oleh siapa saja ke dalam rutinitas mereka. Manfaat toner antara lain bisa untuk melembapkan hingga eksfoliasi tergantung jenis dan masalah kulit
“Selama bertahun-tahun, toner telah berevolusi dengan memasukkan bahan-bahan aktif dan penghidrasi tambahan,” kata Ryan Turner, dokter kulit bersertifikat di New York dan salah satu pendiri TRNR Skin dikutip dari Real Simple, 31 Januari 2024.
“Berbeda dengan masa lalu—ketika toner astringen menjadi hal yang biasa untuk menyeimbangkan tingkat pH kulit berminyak atau kering—saat ini toner menawarkan pilihan yang lebih beragam,” sambungnya.
Cara Menggunakan Toner yang Tepat
Toner diterapkan setelah membersihkan wajah dan sebelum perawatan, serum, atau pelembap apa pun. Hal ini mengikuti aturan emas dalam pengaplikasian perawatan kulit, yaitu mengaplikasikan produk berdasarkan urutan ketebalannya, dimulai dari yang paling tipis terlebih dahulu.
Toner sangat ringan—pada dasarnya seperti air—menjadikannya yang pertama dalam rutinitas Anda setelah pembersihan.
Beberapa formula toner lebih kental dibandingkan yang lainnya, meski demikian tetap diterapkan yang pertama usai membersihkan wajah karena diformulasikan untuk menyerap dengan cepat.
“Toner harus digunakan dalam rutinitas kecantikan pagi dan malam Anda,” tambah Rachael Gallo, ahli kecantikan dan chief operating officer di Silver Mirror Facial Bar.
Anda bisa menuangkannya ke tangan, kemudian menepuk-nepuk wajah Anda. Atau Anda bisa menuangkan secukupnya ke kapas, lalu menyapukannya ke seluruh wajah dengan lembut.
Mengenal Berbagai Jenis Toner
Seperti halnya produk perawatan kulit apa pun, pertimbangkan jenis kulit dan tujuan perawatan kulit untuk menentukan toner mana yang tepat untuk Anda.
Dengan kategorisasi dasar kulit berminyak, kering, atau normal, Anda dapat dengan mudah menentukan toner yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.
“Selain itu, menggunakan toner yang menghidrasi selama cuaca dingin terbukti menjadi pilihan yang bermanfaat.”
Berikut beberapa jenis toner yang perlu Anda tahu
Clarifying toner
Clarifying toner menargetkan jerawat dan bekasnya. Pilihlah toner lembut dengan kualitas menghidrasi yang diformulasikan dengan bahan-bahan yang menargetkan jerawat.
Melembapkan
Toner yang lebih kental atau milky, paling cocok untuk mereka yang memiliki kulit kering atau kulit sensitif, kata Dr. Turner. Ini biasanya diformulasikan dengan bahan-bahan yang menghidrasi dan menguatkan, seperti asam hialuronat, minyak nabati, dan ceramide.
Eksfoliasi
Tergantung pada potensinya, toner eksfoliasi dapat dimasukkan ke dalam rutinitas Anda setiap hari atau setiap minggu. Dengan lembut, toner tersebut mengelupas lapisan atas kulit Anda untuk menghilangkan sel-sel kulit mati dan memberikan kilau yang sehat.
“Jika Anda mencari toner pengelupas kulit, pertimbangkan bahan pengelupas kimia spesifik yang digunakan dalam formulasinya,” kata Dr. Turner. Misalnya, asam laktat dan PHA menawarkan pengelupasan kulit yang lebih lembut, sedangkan asam glikolat dan asam salisilat lebih kuat.
Menenangkan
Toner yang menenangkan sangat ideal bagi mereka yang memiliki kulit teriritasi atau sensitif. Biasanya dibuat dari bahan-bahan yang memiliki efek menenangkan, seperti cica (centella asiatica), air mawar, atau lidah buaya.
Pilihan Editor: Perbedaan Face Mist dan Toner, Jangan Sampai Salah Pilih
REAL SIMPLE
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika