CANTIKA.COM, Jakarta - Pesona pulau di Indonesia selalu memikat mata dan hati. Kali ini, kita mengulik Ternate sebuah pulau eksotis yang terletak di Provinsi Maluku Utara, Indonesia. Bukan hanya terkenal karena sejarahnya yang kaya sebagai pusat kekuasaan Kesultanan Ternate, tapi juga karena keindahan alamnya yang menakjubkan.
Saat Anda jalan-jalan ke Ternate, ada pilihan destinasi yang menawarkan pengalaman menakjubkan, mulai dari pantai berpasir putih hingga gunung berapi yang megah, Berikut adalah beberapa destinasi wisata yang sayang untuk dilewatkan saat berkunjung ke Ternate.
1. Danau Tolire
Terletak 10 kilometer dari pusat Kota Ternate, Danau Tolire menawarkan dua danau unik yakni Danau Tolire Besar dan Tolire Kecil. Keduanya memiliki warna yang berbeda, di mana Tolire Besar berwarna hijau yang dikelilingi tebing tinggi, sementara yang kecil berwarna gelap. Terdapat mitos yang mengatakan sekuat apa pun Anda melempar benda berat ke danau ini, lemparannya tidak akan bisa mengenai danau.
2. Pantai Sulamadaha
Pantai Sulamadaha. shutterstock.com
Umumnya wisatawan datang ke sini untuk melakukan snorkeling. Ombaknya yang kecil dikombinasikan dengan pasir putih menjadikan Pantai Sulamadaha pas untuk melakukan aktivitas air.
Airnya yang sangat jernih telah membuahkan foto-foto kapal yang seperti berada di atas cermin. Terdapat teluk sempit yang dikelilingi pohon rindang di sisi pantai. Ini adalah tempat air paling bening, yang membuat wisatawan bisa melihat kehidupan bawah laut tanpa perlu menyelam.
3. Museum Kedaton Sultan Bacan
Pada dasarnya ini merupakan bangunan peninggalan Kesultanan Ternate yang dialihfungsikan menjadi sebuah museum. Terletak di Bukit Limau, bangunan ini berbentuk segi delapan yang menyerupai seekor singa duduk dengan dua kaki depan menghadap ke laut.
Jika berkunjung ke sini, Anda akan melihat banyak koleksi benda geologi, etnografi, arkeologi, sejarah numistik, filologi, teknologi, seni rupa, dan keramik. Terdapat pula deretan peninggalan Kesultanan Ternate seperti mahkota, singgasana, alat perang, alat upacara adat hingga Alquran yang ditulis tangan.
4. Pantai Kastela
Pantai Kastela. shutterstock.com
Pantai Kastela juga menjadi pantai rekomendasi untuk Anda yang ingin melihat pemandangan senja yang istimewa. Di pantai ini terdapat beberapa pepohonan yang berdiri di tengah lautan, yang semakin menambah keunikannya.
Pantai ini berada di dekat Benteng Gamlamo dan Monumen Sultan Khairun. Sehingga, jika Anda berkunjung ke pantai ini bisa sekalian mampir ke dua destinasi wisata lainnya.
5. Batu Angus
Batu Angus menjadi destinasi wisata yang tak boleh Anda lewatkan saat berkunjung ke Ternate. Terletak 10 kilometer dari pusat kota, Anda akan melihat bongkahan batu yang konon merupakan bekas lava dari Gunung Gamalama yang meletus pada 1907. Tak hanya itu, Anda juga bisa menyaksikan situs sejarah seorang tentara Jepang yang tewas pada tahun 1945.
So, sempatkan bertandang saat jalan-jalan ke Ternate, ya, Sahabat Cantika.
Pilihan Editor: Resep Kohu-Kohu, Salad Segar Khas Maluku
SHARISYA KUSUMA RAHMANDA I IDRIS BOUFAKAR
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika