Pahami Gejala Stroke pada Perempuan, Sakit Kepala Hebat dan Nyeri Dada

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Ilustrasi stroke. dailymail.co.uk

Ilustrasi stroke. dailymail.co.uk

IKLAN

CANTIKA.COM, JakartaGejala stroke bisa berbeda pada laki-laki dan perempuan. Secara umum, gejala stroke bisa berupa wajah yang turun, satu lengan lemah, dan bicara cadel.

Menurut badan kesehatan Inggris (NHS), gejala umum stroke termasuk satu sisi wajah yang turun, termasuk mulut dan mata. Satu lengan terasa lemah atau mati rasa sehingga sulit digerakkan. Pasien juga sulit berbicara, atau bicaranya cadel atau terbata. 

Untuk selalu meningkatkan kewaspadaan, kenali gejala stroke pada wanita. Dr. Hera Kamdar, asisten pengajar neurologi di Pusat Medis Wexner Universitas Negeri Ohio, membagi daftar gejala stroke pada perempuan berikut, dilansir dari Sun Health.

-Sakit kepala hebat 
-Lemah 
-Lelah
-Napas tersengal dan nyeri dada
-Mual dan muntah
-Kabut otak

Kasus lebih tua pada perempuan

Kamdar menyatakan gejala umum stroke seperti kelemahan di satu sisi tubuh mungkin tak berlaku pada perempuan. Namun karena gejalanya agak umum, mungkin saja bisa keliru dengan penyakit lain.

Perempuan juga diklaim lebih rentan terserang stroke dan gejala yang berbeda dari laki-laki juga dipengaruhi hormon, dan efek antiperadangan estrogen bisa mencegah dari cedera otak. Hormon ini juga bisa membantu melancarkan aliran darah ke otak. Namun terapi pengganti hormon atau meminum hormon sintetis untuk mengontrol kelahiran bisa meningkatkan risiko stroke, kata Kamdar.

Kadar estrogen yang menurun seiring usia membuat wanita lebih rentan terserang stroke. Asosiasi Stroke Inggris menyatakan, "Perempuan cenderung mengalami stroke di usia yang lebih lanjut dibanding pria dan hampir separuh (45 persen) penderita stroke perempuan terjadi setelah berusia 80 tahun.

Pilihan Editor: Gejala Stroke, Kesemutan Satu Sisi Tubuh Hingga Nyeri Kepala

YAYUK WIDIYARTI 

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."