Sambut Hari Kartini, Youtube Indonesia Rilis Seri Dokumenter Seribu Kartini

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Menyambut Hari Kartini 2024, Youtube merilis serial dokumenter bertajuk

Menyambut Hari Kartini 2024, Youtube merilis serial dokumenter bertajuk "Seribu Kartini". Foto: Dok. Youtube

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Menyambut Hari Kartini setiap tanggal 21 April, layanan streaming Youtube Indonesia merilis seri dokumenter bertajuk "Seribu Kartini".  Seri tersebut memberikan panggung kepada lima perempuan kreator konten dari latar berbeda. Menurut Manajer Senior Pemasaran Produk YouTube Indonesia dan Asia Tenggara, Olavina Harahap, seri dokumenter itu menunjukkan bahwa setiap perempuan bisa menjadi pelopor perubahan dalam hidupnya dengan caranya sendiri.

"Ibu Kartini adalah salah satu pelopor yang memperjuangkan kesetaraan gender. Tapi kalau teman-teman lihat sekarang sudah banyak perempuan yang sudah berusaha membuat perubahan di lingkungan masing-masing sesuai ranah masing. Kami ingin mengangkat cerita-cerita perempuan Indonesia latar belakang yang berusaha membuat perubahan," kata Olavina di Jakarta, Jumat, 19 April 2024.

Dengan seri dokumenter ini, lanjut Ola, bisa menginspirasi para perempuan di luar sana bahwa kita semua bisa menjadi pelopor perubahan untuk diri sendiri dan masyarakat sekitar.

"Kami melakukannya dengan menceritakan kisah berbagai perempuan zaman modern dengan cara yang merupakan inti dari YouTube, yaitu visual storytelling," ucapnya.

Kelima perempuan kreator konten tersebut berbagi kisah masing-masing dalam melepaskan diri dari kekangan dan batasan yang ada di masyarakat, seperti halnya Kartini memperjuangkan hak perempuan untuk mendapatkan pendidikan, berpolitik, dan bebas dari belenggu norma.

Mengenal Lima Kreator Konten di "Seribu Kartini"

Lima kreator konten yang berbagi kisah di "Seribu Kartini" adalah Nessie Judge, Novi Petani Happy, Arih Lystia, Irene Komala, dan Nadhira Afifa. Nessie Judge dikenal sebagai pembuat konten horor, Novi Petani Happy mengusung tema keseharian dia sebagai petani, sebelumnya dia berprofesi sebagai pedangdut.

Sementara itu, Arih Lystia menginspirasi cara dia bangkit setelah kecelakaan yang membuatnya tidak sempat duduk selama beberapa waktu. Kini, dia menjadi disabilitas penata rias atau makeup artist. Irene Komala adalah kreator konten traveling, yang awalnya tidak berani mengutarakan keinginannya kepada orang tua. Dan, Nadhira Afifa kreator konten yang membagikan dia saat kuliah di Harvard.

Kisah kelimanya dalam "Seribu Kartini" sudah dirilis di Youtube Indonesia pada Jumat 19 April 2024.

Pilihan Editor: 3 Cara Baru Dapat Uang dari YouTube untuk Konten Kreator

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika 

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."