CANTIKA.COM, Jakarta - Seseorang bisa begitu bahagia dengan hubungan cinta yang baru sehingga begitu bersemangat. Kebahagiaan dan semangat ini disebut energi hubungan baru (NRE).
"NRE bisa menambah semangat dan bikin ketergantungan, seperti berada di bawah mantra dan segalanya tentang pasangan baru begitu sempurna dan ajaib," kata psikolog dan terapis seks Kate Balestrieri kepada HuffPost.
Periode ini bahkan sering disamakan dengan bulan madu dan bisa berakhir dalam hitungan bulan atau tahun, tergantung masing-masing orang. Bisa juga, euforia ini hanya berlangsung 12 bulan.
Meski fase NRE sering bikin bahagia, terkadang juga bisa membuat orang tenggelam dalam lingkungan tak sehat. Pakar pun mengingatkan lima hal ini terkait NRE dan perlu diwaspadai agar dampaknya tak semakin buruk. Yang penting, gunakan akal sehat.
1. Berhenti meluangkan waktu untuk orang terdekat lainnya
Menghabiskan waktu dengan pasangan baru memang menyenangkan. Tapi jika terus meluangkan waktu untuknya sehingga melupakan orang-orang terdekat lain seperti teman dan keluarga, itulah tanda ada yang salah. Anda mungkin merasa bahagia dengan hubungan baru ini tapi jangan sampai menjauhkan diri dari teman dan keluarga.
2. Mengabaikan komitmen dan minat di luar hubungan
Jika Anda berhenti melakukan hobi dan aktivitas yang disukai karena hubungan yang baru, pertimbangkan sinyal bahaya NRE. Begitu juga bila hubungan baru ini sampai mempengaruhi pekerjaan dan tanggung jawab lainnya, waktunya untuk mempertimbangkan ulang.
"Termasuk melewatkan interaksi sosial, pekerjaan, mengabaikan kebersihan diri dan komitmen penting lainnya," tutur Balestrieri.
3. Memutuskan perubahan dalam hidup meski baru mengenal pasangan sebentar
"Beri waktu setidaknya satu tahun untuk melewati pasang surut hubungan dan lebih mengenal pasangan sebelum membuat keputusan terkait hidup," saran Dedeker Winston, salah satu penulis Multiamory: Essential Tools for Modern Relationships.
Jadi, jangan terburu-buru menyicil rumah atau mobil bersama, atau mengubah hal-hal yang selama disukai atau biasa dilakukan hanya karena pengaruh pasangan.
4. Mengubah kepribadian demi pasangan
Ini juga berbahaya, mengubah kepribadian demi pasangan. Misalnya menyukai jenis musik atau kegiatan yang ia suka. "Memang wajar pasangan mempengaruhi dan membentuk preferensi Anda. Tapi mengorbankan elemen sendiri menunjukkan hubungan yang tidak sehat," papar ” Abigail Makepeace, terapis pernikahan dan keluarga.
5. Mengacuhkan keburukan pasangan
Sinyal buruk NRE lain adalah saat Anda tak peduli keburukan pasangan. Bagi Anda, dia seperti malaikat yang tak punya kesalahan, keburukan, dan kelemahan.
Itulah 5 tanda Anda sedang terbuai dengan hubungan cinta baru. Perlu waspada dan tetap memakai akal sehat.
Pilihan Editor: 3 Topik Obrolan Hubungan Intim yang Perlu Dibahas dengan Pasangan
YAYUK WIDIYARTI
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika