CANTIKA.COM, Jakarta - Kreator konten, Gritte Agatha umumkan hamil anak pertama. Kabar bahagia itu dia bagikan lewat video berjudul "Positif Hamil" yang diunggah di akun Instagram pada Sabtu, 29 Juni 2024.
"Hi nak kita lagi siapin uang yang banyak dulu, ya," ucapnya di awal video ditemani suami, Arif Hidayat di dalam suatu ruangan. Itu merupakan video lawas yang direkam pada Desember 2024 menurut keterangan waktu yang ditulis di bagi kanan atas video.
Video kemudian beralih ke suasana ruangan saat ultrasonografi dan terdengar detak jantung si bayi. Selanjutnya, video mundur ke momen Gritte mencoba tes kehamilan sendiri melalui test pack di kamar mandi. Dia tampak bahagia dan bersyukur saat hasil menunjukkan positif hamil.
Gritte lalu menunjukkan test pack tersebut kepada Arif. Pria kelahiran 1995 itu tampak terkejut dan bahagia. "Hah, sumpah? Hah? Sumpah? Makasih," ucapnya lalu memeluk erat Gritte.
Video kemudian beralih ke berbagai momen Gritte memberi tahu kehamilan pertama kepada orang tua, mertua, keluarga, sahabat, kerabat, hingga timnya. Reaksi mereka tampak beragam dari terkejut, bahagia dan haru.
Di keterangan video, Gritte mengungkapkan bahwa dia selalu yakin waktu Tuhan adalah yang terbaik termasuk soal kehamilannya.
"Selalu percaya waktu Tuhan adalah yang terbaik. Tapi sebagai manusia, kita juga harus mempersiapkan segala sesuatu secara maximal," tulis perempuan 28 tahun itu.
"Doakan semua proses lancar. Saya dan Arif bisa selalu memberikan yang terbaik untuk anak kita nanti," ucapnya.
Dia juga mendoakan untuk warganet pejuang garis biru segera dikaruniai buah hati.
Dalam kolom komentar sejumlah artis mengucapkan selamat kepada pasangan yang menikah di Bali pada 26 Agustus 2023. "Gemesss sayang-sayangkuuu congratsss," kata komika Kiky Saputri. "Itu ak sok cool taukk waktu dikasi tau soalnya sebenernya udh menebak nebak tp kyk sok sok kyk ga mau kepo gt BUWAKAKKAKAKAKAKAAKAKAKA lancar semua ya te.. sehat selalu.. Tuhan berkati," tulis penyanyi Gisella.
Semoga sehat terus Gritte Agatha dan bayi dalam kandungannya.
Pilihan Editor: Hangatnya Potret Prewedding Gritte Agatha dan Arif Hidayat, Klasik Bernuansa Monokrom
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika