CANTIKA.COM, Jakarta - Kontingen Indonesia di Olimpiade Paris 2024 tercatat paling banyak dalam 20 tahun terakhir. Ada 29 atlet yang akan mengikuti ajang olahraga empat tahunan dunia pada 26 Juli-11 Agustus 2024. 13 di antaranya adalah atlet perempuan, yakni Apriyani Rahayu hingga Nurul Akmal.
Mereka adalah atlet dari cabang bulu tangkis, renang, senam artistik, panjat dinding, judo, hingga angkat besi. Para atlet Indonesia ini akan berlaga di Olimpiade Paris 2024 dan telah berangkat ke Prancis secara bertahap sejak Rabu, 10 Juli 2024.
Yuk simak profil para atlet perempuan Indonesia yang akan berjuang di Olimpiade Paris 2024!
Daftar Atlet Perempuan Indonesia yang Lolos ke Olimpiade Paris 2024
1. Desak Made Rita (Panjat Dinding)
Desak Made Rita Kusuma Dewi atlet panjat tebing. Instagram
Desak lahir di Buleleng, Bali pada 24 Januari 2001. Namanya mulai dikenal sejak muncul dalam Kejuaraan Junior Panjat Tebing pada 2018.
Awal mulanya Desak mengenal olahraga panjat tebing dari bibinya. Kala itu, dia diajak melihat kegiatan latihan panjat tebing di Taman Kota Singaraja, Bali. Lalu, ia mendapat tawaran mencoba untuk memanjat dinding oleh pelatih di sana saat umurnya 8 tahun.
Seiring berjalannya waktu, Desak mulai rutin latihan bersama bibinya hingga akhirnya memutuskan untuk fokus menjadi atlet panjat tebing. Kedua orang tuanya sempat melarang karena menurut mereka olahraga yang digelutinya cukup berbahaya bagi perempuan. Namun lama-lama mereka memberi restu.
Desak membayar kepercayaan orang tuanya dengan meraih dua medali emas dalam Kejuaraan Kelompok Umur Riau 2018. Sampai akhirnya pada 2020 pelatih Hendra Basir merekutnya ke Tim Nasional hingga sekarang.
2. Rifda Irfanaluthfi (Senam Artistik)
Potret atlet gymnastic Rifda Irfanaluthfi saat berlaga di World Artistic Gymnastics Championships 2023, Antwerp, Belgia. ANTARA/instagram/@rifda_irfanaluthfi
Atlet senam Rifda Irfanaluthfi mengatakan ingin mencetak sejarah untuk Indonesia pada Olimpiade Paris 2024. Adapun realokasi negara tuan rumah membuat Rifda mendapatkan tempat di Olimpiade Paris 2024 seusai tampil di Kejuaraan Dunia Senam Artistik (Artistic Gymnastics) 2023 di Antwerp, Belgia.
Atas keberhasilannya itu, Rifda pun mencetak sejarah sebagai pesenam Indonesia pertama yang akan tampil di Olimpiade. Namun, Rifda mengakui bahwa perjalanan dan penantiannya untuk lolos Olimpiade cukup berliku.
Pada Oktober 2023, ia mengalami cedera lutut saat melakoni Kejuaraan Dunia Senam Artistik di Belgia. Cedera itu pun membuatnya harus menjalani pemulihan dengan baik, sampai akhirnya ia dipastikan lolos ke Paris.
3. Diananda Choirunisa (Panahan)
Pemanah putri Indonesia Diananda Choirunisa membidik sasaran saat berlatih di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Jumat, 12 Juli 2024. Empat atlet panahan Indonesia akan terjun pada nomor tim recurve putri, perorangan recurve putri, perorangan recurve putra dan mix team pada Olimpiade Paris 2024. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Tiket Olimpiade Paris diperoleh Diananda Choirunisa karena pemanah Korea Selatan Lim Sihyeon yang merebut medali emas bersama rekannya Lee Wooseok di beregu campuran recurve, telah memastikan tiket Olimpiade Paris dari nomor individual di ajang Asian Games 2022.
Seharusnya jatah tiket Olimpiade Paris itu jatuh ke tangan Sugimoto Tomomi dari Jepang sebagai juara kedua beregu campuran, tetapi karena Sugimoto sudah mendapatkan kuota tiket dari ajang Kejuaraan Dunia Panahan di Berlin, Jerman pada Juli lalu, kuota tiket tersebut akhirnya jatuh ke tangan Diananda.
Diananda yang berduet dengan Riau Ega memperoleh kemenangan di nomor beregu campuran recurve (mixed recurve team) atas wakil Iran Fallah-Shabani dalam perebutan tempat ketiga Asian Games Hangzhou yang berlangsung di Fuyang Yinhu Sport Centre, Hangzhou, Rabu, 4 Oktober.
4. Nurul Akmal (Angkat Besi)
Lifter putri Nurul Akmal melakukan pemanasan saat mengikuti pemusatan latihan di Mess Kwini Jakarta, Jumat 14 Juni 2024. Tiga lifter Indonesia yakni Eko Yuli Irawan yang akan turun pada nomor 61 kg, Rizki Juniansyah di nomor 73 kg, dan Nurul Akmal di nomor +81 kg terus mematangkan persiapan jelang Olimpiade Paris 2024. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Atlet angkat besi putri Nurul Akmal menjadi atlet ke-10 dari Indonesia yang lolos ke Olimpiade Paris 2024. Realokasi kuota membuatnya lolos ke ajang kompetisi olahraga tertinggi di Paris.
Nurul Akmal, 31 tahun, berasal dari Aceh. Pada 2017, ia memenangkan medali perak dalam lomba +90 kg putri di Pesta Olahraga Solidaritas Islam 2017 yang diadakan di ibukota Azerbaijan yaitu di Baku, Azerbaijan.
Pada 2017, ia meraih peringkat ke-6 dalam lomba +90 kg putri di Universiade Musim Panas 2017 yang diadakan di Taipei, Taiwan. Pada tahun berikutnya, ia mewakili Indonesia di Pesta Olahraga Asia 2018 yang diadakan di Jakarta, Indonesia dalam lomba +75 kg putri dimana ia meraih peringkat ke-6.
Pada 2019, ia memenangkan medali perunggu dalam lomba +87 kg putri di Piala Qatar Internasional ke-6 yang diadakan di Doha, Qatar.
Halaman