Aaliyah Massaid Tampil Modest Berbalut Lace Dress saat Pengajian Jelang Pernikahan

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Aaliyah Massaid/Foto: Instagram/Aaliyah Massaid

Aaliyah Massaid/Foto: Instagram/Aaliyah Massaid

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta -  Pasangan kekasih yang akan melangsungkan pernikahan, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar mengadakan prosesi pranikah yaitu pengajian, Sabtu, 20 Juli 2024. Acara ini disiarkan melalui akun YouTube Thariq Halilintar. 

Saat live dimulai, Thariq Halilintar dan kedua orangtuanya tengah bersiap memasuki ruangan acara pengajian. Lenggogeni Faruk dan Halilintar Anofial Asmid, umi dan abi Thariq mengenakan pakaian serba putih, sedangkan Thariq berpakaian warna peach muda. Sama seperti busana Thariq, Aaliyah tampak anggun dalam balutan gamis brokat plus kerudung berwarna peach muda. Sedangkan Zahwa dan Reza berbaju putih.

Tampilan lace dress dari Lace by ARTKEA bergaya modest fashion dengan potongan loose tampak elegan dan anggun dikenakan putri bungsu Reza Artamevia dan Adjie Massaid ini, ditambah kerudung atau veil yang menjuntai menambah manis. Warna peach muda begitu menyatu dengan riasan dari Leo Affandi yang didominasi warna coral. khususnya di bagian lip cream dan eyeshadow natural. 

Sebelum momen pengajian, sejoli ini juga telah mengunggah video dan foto prewedding bernuansa adat Minang dan Jawa beberapa waktu lalu.  Pada video teaser prewedding, pasangan ini menampilkan adat Minang tepatnya Koto Gadang yang kental nuansa warna cerah karya Dimas Singgih.

Adik Zahwa Massaid ini mengenakan baju kurung beraksen rumbai warna putih dengan kain dan kerudung dari songket berbentuk jubah. Tak lupa penambahan aksesori di kening dan gelang yang semakin memukau. 

Kemudian, pada foto prewedding yang kedua, Aaliyah memakai adat Jawa dari pihak keluarganya. Ia tampil anggun dengan kebaya basahan khas Solo berbahan beluduru warna hitam rancangan Dimas Singgih. 

Sebagai tambahan aksesori semakin menawan berupa headpiece dan brooch etnik di bagian depan kebaya. Tatanan rambut atau hairdo memakai sanggul modern dari Watys Hairdo dan riasan makeup oleh Ochi Pramita.

Sebagai informasi,  ARTKEA adalah sebuah merek fashion yang telah berdiri sejak tahun 1993 dan dikenal dengan komitmennya terhadap kualitas tinggi serta layanan pelanggan istimewa, menciptakan momen bersejarah dalam perjalanan perusahaan.

Fashion terbaru ARTKEA berkolaborasi dengan Yayasan Jantung Indonesia dalam tajuk "Abundance" yang memperkenalkan koleksi terbaru dari lini mereknya, mencakup Lace by Artkea, Artkea Classic, Artkea Stripes, Artkea Colours, dan Artkea Bloom. Sebanyak 80 tampilan total dipresentasikan, melibatkan 130 pakaian yang menggabungkan semua merek di bawah payung ARTKEA.

Pilihan Editor:   Momen Haru Aaliyah Massaid dan Keluarga di Pengajian Jelang Pernikahan

REZKI ALVIONITASARI 

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."