CANTIKA.COM, Jakarta - Lidah buaya atau aloe vera salah satu bahan alami perawatan kulit yang digunakan sejak berabad lalu. Berkat sifat utamanya yang melembapkan, lidah buaya cocok untuk semua kulit dan membantu memperbaiki kulit serta menghilangkan bintik-bintik gelap.
Lidah buaya juga dikenal karena kemampuannya untuk menahan air di dalam daunnya yang berdaging. Hal itu menjadikan lidah buaya salah satu obat alami untuk iritasi akibat sengatan matahari dan gigitan serangga.
Baca Juga:
Jika dicampur dengan bahan-bahan lain, lidah buaya bisa membuat kulit bercahaya alias glowing. Apa saja bahan-bahan tersebut? Berikut enam di antaranya.
1. Lidah Buaya dan Madu
Madu dicampur lidah buaya bisa menjadi paket lengkap untuk memerangi penuaan kulit dan membuat wajah glowing. Madu bisa membantu mengatasi hiperpigmentasi dan menghilangkan bintik-bintik gelap. Madu juga mengandung sifat humektan alami yang membantu melembapkan kulit.
Sementara itu, lidah buaya membantu Anda mencapai kulit yang halus dan melembapkan dengan sifat menenangkan.
Cara membuat masker lidah buaya dan madu
Campur 1 sendok teh madu dengan 2 sendok teh gel lidah buaya. Oleskan campuran ke wajah Anda, biarkan selama 10 menit, lalu bilas dengan air dingin. Untuk hasil yang lebih baik, terapkan mingguan.
2. Lidah Buaya dan Mentimun
Mentimun telah digunakan secara tradisional untuk mendinginkan dan membantu mengatasi masalah dari terbakar matahari hingga gigitan serangga. Hampir mirip dengan keistimewaan mentimun, lidah buaya berkhasiat melembapkan kulit. Jadi, campuran kedua bahan tersebut bisa membuat kulit glowing dan kenyal.
Cara membuat masker lidah buaya dan mentimun
Potong mentimun menjadi dua, kupas, dan hancurkan sampai memiliki tekstur berair. Lalu, tambahkan dua sendok makan gel lidah buaya dan aduk hingga halus. Oleskan campuran tersebut ke wajah Anda, biarkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air. Untuk hasil yang lebih baik, terapkan mingguan.
3. Lidah Buaya dan Teh Hijau
Teh hijau bermanfaat memperbaiki sel-sel kulit, meningkatkan tekstur kulit dengan mengurangi garis-garis halus dan kerutan. Adapun lidah buaya memiliki polisakarida dan gibberellin yang dapat membantu dalam pertumbuhan sel-sel baru selain mengurangi peradangan dan kemerahan.
Cara membuat masker lidah buaya dan teh hijau
Rendam daun teh hijau di dalam air. Kemudian campurkan dan gel lidah buaya menjadi pasta. Oleskan pasta ke wajah Anda, biarkan selama 15 hingga 20 menit, lalu bilas dengan air. Untuk hasil yang lebih baik, terapkan setiap malam.
4. Lidah Buaya dan Lemon
Lemon adalah obat alami untuk hiperpigmentasi dan membantu membersihkan racun dari kulit Anda, sementara lidah buaya adalah agen detoksifikasi yang baik untuk kulit dan mengeluarkan minyak, mikroba, dan kotoran berlebih.
Cara membuat masker lidah buaya dan lemon
Campur 2 sendok makan gel lidah buaya dengan jus satu lemon. Oleskan campuran ke wajah Anda, biarkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air hangat. Untuk hasil yang lebih baik, terapkan setiap malam.
5. Lidah Buaya dan Air Mawar
Air mawar meningkatkan sel kulit dan menghilangkan kotoran dari kulit. Adapun lidah buaya bermanfaat melembapkan dan bantu peremajaan kulit.
Cara membuat masker lidah buaya dan air mawar
Campurkan 2 sendok makan gel lidah buaya dengan beberapa tetes air mawar. Oleskan campuran ke wajah Anda dan biarkan dalam semalam. Untuk hasil yang lebih baik, terapkan setiap malam.
Pilihan Editor: Ada 3 Cara Menggunakan Lidah Buaya untuk Perawatan Wajah, Kata Ahli
TIMES OF INDIA
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika