Kenalan dengan Livenia Evelyn Kurniawan, Pembawa Baki Bendera Pusaka di Upacara HUT ke-79 RI

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Anggota Paskibraka 2024 asal Kalimantan Timur Livenia Evelyn Kurniawan (keempat kiri) bersama anggota Paskibraka lainnya membawa duplikat Bendera Pusaka untuk dikibarkan dalam upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di lapangan upacara Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu 17 Agustus 2024. Upacara dalam rangka hari ulang tahun (HUT) ke-79 RI tersebut mengusung tema Nusantara Baru Indonesia Maju. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Anggota Paskibraka 2024 asal Kalimantan Timur Livenia Evelyn Kurniawan (keempat kiri) bersama anggota Paskibraka lainnya membawa duplikat Bendera Pusaka untuk dikibarkan dalam upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di lapangan upacara Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu 17 Agustus 2024. Upacara dalam rangka hari ulang tahun (HUT) ke-79 RI tersebut mengusung tema Nusantara Baru Indonesia Maju. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Perayaan Hari Ulang Tahun atau HUT ke-79 Republik Indonesia (RI) di tahun 2024 menambah momen bersejarah dalam hidup Livenia Evelyn Kurniawan, paskibraka asal Provinsi Kalimantan Timur. Livenia biasa dia akrab terpilih sebagai pembawa baki bendera Sang Saka Merah Putih pada peringatan detik-detik Proklamasi di halaman Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN), Sabtu pagi, 17 Agustus 2024.

"Pengumuman Livenia Evelyn Kurniawan sebagai pembawa bendera diumumkan pagi ini pukul 07.00 WITA," kata Humas Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Marbawi di IKN, Sabtu, dikutip dari Antara.

Dia mengatakan Livenia terpilih dari 76 personel Paskibraka Nasional 2024 yang hari ini bertugas mengibarkan bendera Sang Saka Merah Putih.

Lantas siapa sosok Livenia Evelyn Kurniawan?

Profil Livenia Evelyn Kurniawan

Livenia merupakan siswi SMA Katolik Santo Fransiskus Assisi Samarinda, Kalimantan Timur. Dia lahir di Samarinda, 22 Juni 2008.

Dalam video yang diunggah di situs ikn.go.id pada 18 Juli 2024, Livenia berkisah awalnya dia mengikuti seleksi calon pasukan pengibar bendera pusaka (paskibraka) bersama sembilan teman sekolahnya.

"Lalu, sekolah saya mengirimkan 10 perwakilan, dan saya termasuk (di dalamnya)," ujarnya.

Dia kemudian mengatakan di seleksi kota, ada beberapa tahapan seperti pengecekan tinggi badan, berat badan, tes wawancara kebangsaan, tes inteligensi umum hingga tes fisik seperti lari selama 12 menit, push up, dan sit up.

"Lalu, Puji Tuhan saya lolos ke tingkat provinsi. Kurang lebih seleksi di provinsi sama seperti di tingkat kota. Dan Puji Tuhan pada tanggal 22 Juni, saya mendapatkan kabar bahwa hasil tesnya sudah keluar dan Puji Tuhan saya lolos (menjadi paskibraka)," ucapnya.

Livenia juga mengisahkan bahwa cita-cita dia sedari kecil menjadi paskibraka. Hal itulah yang menjadi motivasi dia mengikuti seleksi paskibraka. Dia mengaku sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) sudah mengikuti ekstrakuliker paskibraka. 

Persiapan Livenia Mengikuti Pelatihan Calon Paskibraka

Livenia mengaku rutin berolahraga dan menjaga pola makan sehat salah satu persiapan seleksi paskibraka. Dia juga menjaga pola tidur yang cukup. Untuk persiapan mental, Livenia tak lupa berdoa kepada Tuhan.

"Agar diberikan kekuatan untuk melakukan pelatihan di Jakarta dan agar upacara dilaksanakan dengan baik," katanya.

Tantangan Mengikuti Seleksi Calon Paskibraka

Livenia mengatakan manajemen waktu salah satu tantangan dia selama menjadi paskibraka. Selain sebagai siswa dan paskibraka, dia juga pengurus OSIS di sekolahnya.

"Saya susah bagi waktu antara kegiatan sekolah dan seleksi paskibraka, saya juga bagian dari OSIS. Jadi agak susah bagi waktu. jadi saya rehat dulu dari OSIS untuk fokus mengikuti pelatihan paskibraka," ucapnya.

Livenia juga membagikan pengalaman tak terlupakan saat seleksi paskibraka adalah mengangkat tangan selama 100 detik.

"Saya sempat kaget waktu pemanasan kami disuruh angkat tangan selama 100 detik. Itu lumayan pegel menurut saya," ucap Livenia Evelyen Kurniawan sambil membentangkan kedua lengannya.

Pilihan Editor: Mengenal Sosok Ardelia Muthia Zahwa, Pembawa Bendera Merah Putih

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."