CANTIKA.COM, Jakarta - Usai menikmati suasana romantis di berbagai belahan negara Eropa, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar kembali menambah daftar panjang perjalanan kisah cintanya.
Kali ini keduanya memilih berkunjung ke Bali bersama para timnya. Bukan tanpa sebab, Pulau Dewata merupakan salah atu destinasi eksotis yang dikenal dengan keindahan alam dan budayanya yang mendunia.
Anak Reza Artamevia itu tampak fashionable dengan berbagai outfit simple namun tetap chic, yuk simak ide mix and match ala Aaliyah Massaid saat honeymoon ke Bali berikut ini, seperti dilansir dari YouTube Thariq Halilintar dan Instagram resmi Aaliyah @aaliyah.massaid, Selasa 27 Agustus 2024.
1. Airport style
Adik ipar Atta Halilintar di atas tampak kece saat memadupadankan sage t-shirt, crop jacket warna krem dan celana kulot berwarna senada. Ia juga memilih mengurai blonde hair miliknya.
Aaliyah Massaid juga tak lupa memasangkan masker warna hitam untuk menjaga hidung serta mulutnya dari paparan virus. Sementara sang suami, Thariq Halilintar memilih black hoodie dari brand Alo Yoga asal Amerika Serikat serta wrap sunglasses warna hitam.2. Tampil kasual dengan sage t-shirt.
2. Casual dan simpel
Aaliyah Massaid tampak simpel Ketika mengkombinasikan sage t-shirt dan celana kargo warna krem. SedangkanThariq Halilintar memilih kemeja warna putih dan celana berwarna cream, senada dengan sang istri. Lebih lanjut, kakak tiri Keanu Massaid itu juga tak lupa memulaskan lipstick warna nude pink di bibirnya.
3.Tampil modis dengan halter tank top
Kali ini giliran Aaliyah yang memakai busana dari jenama Alo, ia memilih white halter tanktop dan celana kulot warna krem. Lebih lanjut, perempuan kelahiran 8 Maret 2002 itu juga tak lupa mamaksimalkan gayanya engan mengenakan white and black strap sandal dan silver pendant necklace.
Kompak dengan istri kesayangannya,Thariq Halilintar tampil senada dalam balutan white t-shirt dan short pants warna krem, lengkap dengan jam tangan dan dark grey strap sandal.
Aaliyah Massaid laporkan akun yang menudingnya hamil di luar nikah
Aaliyah Massaid diketahui melaporkan dugaan kasus pencemaran nama baik dirinya ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya pada Kamis, 22 Agustus 2024 silam. Ia diisukan hamil sebelum pernikahannya dengan adik Atta, Thariq Halilintar pada 26 Jul 2024.
Anak kandung mendiang Adjie Massaid itu mengaku baru mengetahui kabar tersebut setelah membuka media sosial pada 28 Juli. Aaliyah melihat unggahan dari akun TikTok (@esmeralda_9999 dan @medialestar), serta akun YouTube dengan nama @infomedia3180 yang menyebut dirinya hamil di luar nikah.
"Padahal menurut pelapor sampai saat ini tidak hamil," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Ade Ary Syam Indradi Ade di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin, 26 Agustus 2024. Saat ini kasus ini tengah ditangani oleh Subdit Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya.
Pilihan Editor: Pesan Haru Angelina Sondakh ke Reza Artamevia Menjelang Pernikahan Aaliyah Massaid
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika